Cara Daftar TikTok Affiliate Lengkap dengan Syaratnya, Bisa Dapat Komisi hingga Jutaan Rupiah

- 25 Mei 2022, 20:25 WIB
Ilustrasi - Cara menjadi affilate TikTok dengan mudah lengkap dengan syaratnya.
Ilustrasi - Cara menjadi affilate TikTok dengan mudah lengkap dengan syaratnya. /PIXABAY/nikuga

BERITA DIY - Berikut ini cara daftar TikTok Affiliate lengkap dengan syaratnya. Bisa hasilkan komisi hingga jutaan rupiah.

Setelah santer dengan Shopee Affiliate, kini TikTok juga memiliki program serupa yang diberi nama TikTok Affiliate.

Memiliki sistem kerja yang hampir sama yakni mempromosikan produk dari seller pada TikTok Shop, program ini tak kalah diminati karena dirasa memiliki komisi yang lumayan besar.

Baca Juga: Cara Membuat Suara Google di Capcut untuk Isi Suara Video TikTok atau IG Kekinian, Ikuti Langkah Ini

Dianggap cukup menggiurkan untuk mengumpulkan pundi-pundi cuan. Kini tak sedikit orang-orang yang ingin mendaftar menjadi Affiliate di TikTok.

Sebelumnya, perlu diketahui bahawa TikTok Affiliate ini merupakan sebuah program kerja sama dimana memungkinkan seseorang memperoleh komisi dari hasil penjualan produk.

TikTok Affiliate biasanya akan melakukan promosi sebuah produk untuk dijual baik melalui konten video TikTok, hingga via Live video.

Baca Juga: Lengkapi Syarat Ini Agar Lolos Kartu Prakerja Gelombang 30 dan Dapat Rp3,55 Juta di prakerja.go.id

Selain itu promosi juga bisa dilakukan melalui tautan yang disematkan di video yang nantinya bisa diakses dan diklik oleh orang-orang.

Jika seseorang membeli sebuah produk menggunakan tautan yang disematkan seorang Affiliator maka nantinya dirinya akan mendapatkan komisi dari kegiatan penjualan produk tersebut.

Baca Juga: Lengkapi Syarat Ini Agar Lolos Kartu Prakerja Gelombang 30 dan Dapat Rp3,55 Juta di prakerja.go.id

Cara daftar TikTok Affiliate untuk kreator dilansir dari seller.tiktokglobalshop.com:

  • Arahkan ke "Profil" di aplikasi TikTok
  • Klik pengaturan dan privasi > Alat kreator > TikTok Shop
  • Lakukan pengajuan dan tunggu pendaftaran Anda disetujui
  • Mulai berkreasi dan berekspresi dalam mempromosikan produk!

Untuk menjadi TikTok Shop Affiliate dalam program kreator, pemilik akun harus memenuhi syarat minmal pengikut dari 7.000 orang serta memiliki penayangan lebih dari 50 video dan mengunggah satu konten selama 28 hari.

Baca Juga: Arti Kata PMO, YGY, NT, Bestie dan Bahasa Gaul Lainnya yang Viral di Tiktok hingga Instagram

Jika dalam jangka waktu tersebut pengajuan tak kunjung mendapatkan persetujuan. Pengguna bisa mencoba mendaftar sebagai TikTok Affiliate Seller.

Untuk syarat mendaftar TikTok Affiliate hanya dibutuhkan KTP, Rekening Bank, Alamat pengiriman, dan akun TikTok Shop aktif.

Komisi yang akan didapatkan bervariasi tentunya bergantung juga pada seberapa banyak produk yang berhasil di jual. Namun, tak sedikit yang telah berhasil mendapatkan jutaan rupiah dari program ini.

Baca Juga: Apa Arti PMO Dalam Bahasa Gaul yang Viral di TikTok, Ini Contoh Penggunaan Kata PMO yang Tepat saat Bercakap

Demikian informasi mengenai cara daftar TikTok Affiliate lengkap dengan syaratnya. Bisa hasilkan komisi hingga jutaan rupiah.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah