Daftar iPhone yang Bisa Update iOS 15 dan Fitur Terbaru iOS 15, Salah Satunya Dapat Mendeteksi Teks

- 21 September 2021, 13:27 WIB
Fitur terbaru dari Apple bisa memudahkan Anda menulis.
Fitur terbaru dari Apple bisa memudahkan Anda menulis. /tangkap layar apple.com

BERITA DIY - Topik iOS 15 sedang ramai diperbincangkan di media sosial Twitter. Sudah lebih dari 134 ribu orang yang membicarakan update software Apple ini. Berikut daftar iPhone yang bisa update iOS 15 dan fitur terbaru atau keunggulan iOS 15.

Sebagai informasi Apple sudah merilis sistem operasi iOS 15 pada Apple Worldwide Developers Comference (WWDC) pada senin 7 Juni 2021 malam waktu Amerika Serikat.

Lalu apa saja fitur terbaru iOS 15? Dengan adanya upgrade sistem operasi pastinya ada yang diperbarui dari iOS 14.

Baca Juga: Selain iPhone 6s, Berikut Daftar Perangkat Apple Lengkap yang Terima Pembaruan iOS 15

Ada beberapa fitur yang diperbarui Apple di IOS 15 ini, diantaranya FaceTime, SharePlay, Focus, Messege, Live Text, Wallet, Maps, Safari, Weather.

Ini penjelasan apa saja yang berubah dari sistem operasi sebelumnya (iOS 14)

Facetime

Apple meningkatkan kualitas audio dengan kejernihan audio yang hadir pada FaceTime terbaru.

Mode Isolasi Suara dapat mengidentifikasi dan menghilangkan kebisingan suara sekitar, yang biasa disebut noise.

Di pembaruan kali ini dikabarkan pengguna Android dan Windows dapat bergabung dengan pengguna FaceTime melalui web.

Baca Juga: Daftar iPhone yang Dapat iOS 15, iPhone 6s dan SE Masih Bisa lho!

SharePlay

Fitur ini terhubung ke FaceTime yang memungkinkan pengguna untuk mengaktifkan aplikasi lain dan mengajak orang lain menelepon.

Focus

Focus ini memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan notifikasi sesuai dengan aktivitas pengguna, misal pada saat belajar atau bekerja.

Messege

Fitur yang diperbarui yaitu pengguna lain dapat melihat Anda sedang mengaktifkan mode "Jangan Ganggu" melalui pembaruan status otomatis di fitur "Message"

Baca Juga: Apple Resmi Memperkenalkan Fitur Terbaru iOS 15, Salah Satunya Bisa Buat Mudah Menulis

Live Text

Fitur ini dihadirkan Apple untuk mengenali karakter optik secara otomatis melalui aplikasi kamera.

Sehingga Anda cukup mengarahkan kamera ke tulisa, sehingga secara otomatis tulisan tersebut bisa disalin dan ditempel di tempat lain.

Spotlight

Pencarian kontak juga ditingkatkan oleh Apple, lengkap dengan menunjukkan apakah mode Do Not Disturb (DND) diaktifkan oleh mereka.

Banyak kartu baru telah disertakan, menampilkan informasi untuk aktor, film, dan jenis konten lainnya.

Baca Juga: Syarat dan Cara Blokir STNK Melalui Link Resmi dengan Cepat dan Mudah Tak Perlu ke Samsat

Photos

Pengguna iOS 15 dapat menambahkan lagu di Apple Music dalam Memory. Apple memberikan Memory Mixes yang memungkinkan pengguna untuk mengedit Memori yang dihasilkan, untuk memperbaikinya dengan berbagai cara.

Wallet

Di Amerika aplikasi Wallet sudah berfungsi sebagai identifikasi digital di bandara. Setelah memindai SIM atau ID dari sejumlah negara bagian bakal dapat digunakan sebagai ID digital dengan TSA, dan layanan lainnya.

iOS 15 turut menyertakan fitur kunci baru untuk rumah, hotel dan kantor di aplikasi Wallet.

Baca Juga: Harga Terbaru iPhone 11 dan iPhone 12 di iBox Indonesia yang Turun Setelah iPhone 13 Resmi Rilis

Weather

Tambahan dari Weather berupa tampilan baru dari mulai desain dan animasi latar belakang yang baru.

Maps

Maps menampilkan tampilan globe dan 3D yang jauh lebih detail di sejumlah kota. Maps secara otomatis mengikuti pengguna selama rute transit dan dapat mengingatkan kapan harus turun, serta menawarkan informasi arah yang lebih rinci.

Sistem Operasi iOS 15 ini hanya bisa digunakan oleh iPhone yang kompatibel dengan iOS 15. Berikut perangkat yang bisa menggunakan iOS 15.

Baca Juga: Spesifikasi dan Bocoran Harga Iphone 13, Smartphone Terbaru Apple yang Resmi Rilis di Amerika Serikat

  • iPhone 12,
  • iPhone 12 Mini,
  • iPhone 12 Pro,
  • iPhone 12 Pro Max
  • iPhone 11,
  • iPhone 11 Pro,
  • iPhone 11 Pro Max
  • iPhone XS,
  • iPhone XS Max iPhone X,
  • iPhone XR iPhone 8,
  • iPhone 8 Plus
  • iPhone 7,
  • iPhone 7 Plus
  • iPhone 6S,
  • iPhone 6S Plus
  • iPhone SE (generasi pertama dan kedua)
  • iPod Touch (generasi ketujuh)

Itulah fitur terbaru yang ada di iOS 15 beserta iPhone yang bisa menggunakannya.*** 

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x