Dortmund vs Man City di UCL: Dilema Haaland Hadapi Mantan Tim, Simak Preview, H2H, Link Nonton

- 25 Oktober 2022, 20:20 WIB
Borussia Dortmund akhirnya mesti berhadapan dengan Manchester City guna memperebutkan tiket 16 besar UCL Liga Champions musim 2022/2023.
Borussia Dortmund akhirnya mesti berhadapan dengan Manchester City guna memperebutkan tiket 16 besar UCL Liga Champions musim 2022/2023. /Tangkap layar Instagram.com/@blackyellow

BERITA DIY - Borussia Dortmund akhirnya mesti berhadapan dengan Manchester City guna memperebutkan tiket 16 besar UCL Liga Champions musim 2022/2023.

Satu hal yang menjadi perhatian banyak orang adalah dilema yang mesti dihadapi oleh penyerang anyar tergacor miliki The Citizens, Erling Haaland.

Bagaimana tidak, penampilan impresif Haaland bersama Manchester City, baik di Liga Inggris maupun Eropa, pada akhirnya mesti dipertarungkan dengan Borussia Dortmund.

Bukan apa-apa, Erling Haaland dan Dortmund merupakan dua mata koin yang sejatinya tidak bisa dipisahkan.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions UCL Malam Ini, 25, 26, 27 Oktober 2022, Jam Tayang Siaran Langsung di SCTV dan TV Online

Bermain selama 3 musim bersama Borussia Dortmund, Erling Haaland tercatat sudah membukukan 89 penampilan di semua kompetisi, baik domestik maupun Eropa.

Lalu, dari semua penampilannya dengan BVB itu, Erling Haaland telah menciptakan 86 gol untuk Dortmund. Tentu saja, jumlah itu jadi rekor besar di Bundesliga pada masanya.

Kini, sang algojo muda sudah beralih jersey ke Manchester biru. Sebagai pemain profesional, tentu Haaland wajib sejenak melupakan kejayaannya dengan Borussia Dortmund di masa lalu.

Apalagi, duel Manchester City vs Dortmund dini hari nanti bakal menjadi penentu nasib kedua tim apakah bakal melaju ke babak 16 besar Liga Champions atau tidak.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x