Jadwal Piala Dunia Antarklub dan Daftar Tim, Mulai 3 Februari 2022: Siaran Langsung di TVRI

- 4 Februari 2022, 10:03 WIB
Ilustrasi - Ketahui jadwal pertandingan dan daftar tim Piala Dunia Antarklub 2022.
Ilustrasi - Ketahui jadwal pertandingan dan daftar tim Piala Dunia Antarklub 2022. /PEXELS/pixabay

BERITA DIY - Inilah jadwal pertandingan Piala Dunia Antarklub yang akan melibatkan berbagai tim dari sejumlah benua mulai 3 Februari 2022 serta siaran langsung melalui TVRI.

Sejumlah pertandingan dalam ajang Piala Dunia Antarklub telah resmi dimulai dan akan mempertemukan berbagai tim yang menjuarai sejumlah ajang tertinggi di masing-masing kompetisi benua.

Berbagai laga dalam Piala Dunia Antarklub tersebut diketahui akan mulai dilaksanakan pada Kamis 3 Februari 2022 yang lalu dan dapat disaksikan melalui siaran langsung yang tayang di TVRI.

Baca Juga: Prediksi Line Up Kamerun vs Mesir di Jadwal Piala Afrika: Head to Head, Mohamed Salah Tayang TV Mana?

Pada pertandingan pertama yang telah berlangsung dalam ajang Piala Dunia Antarklub malam tadi diketahui mempertemukan Al Jazira yang merupakan juara dari AFC menghadapi AS Pirae yang mewakili OFC.

Untuk jadwal pertandingan yang akan berlangsung pada hari ini atau 4 Februari 2022 diketahui tidak terdapat laga. Pasalnya turnamen Piala Dunia Antarklub akan kembali dilanjutkan 5 Februari 2022.

Salah satu tim yang menarik untuk dinantikan penampilannya dalam ajang Piala Dunia Antarklub ini ialah hadirnya Chelsea yang merupakan wakil dari UEFA atau Eropa yang rencananya juga akan bertanding.

Baca Juga: Link Live Streaming Tira Persikabo vs Bali United, Laga Penutup Pekan ke-22 BRI Liga 1 2022

Dalam perhelatan Piala Dunia Antarklub yang akan berlangsung sendiri sedianya akan mempertemukan 7 tim berbeda yang telah memenangkan laga atau kompetisi dalam federasi masing-masing benua.

Berbagai tim yang akan tampil dalam ajang Piala Dunia Antarklub tersebut seperti:

1. Chelsea yang merupakan wakil dari UEFA.

2. Al Hilal wakil dari AFC

3. Palmeiras wakil dari zona CONMEBOL

4. Monterrey wakil dari CONCACAF

5. AS Pirae wakil dari OFC

6. Al Ahly wakil dari CAF

7. Al Jazira wakil dari AFC.

Baca Juga: Link Live Streaming Tira Persikabo 1973 vs Bali United, BRI Liga 1 Hari Ini: Siaran Langsung Mulai 20.30 WIB

Sedangkan mengenai jadwal pertandingan yang akan berlangsung dalam ajang Piala Dunia Antarklub ini sendiri diketahui tidak akan berlangsung dalam waktu yang lama. Pasalnya telah merilis waktu hanya 9 hari.

Dalam jadwal Piala Dunia Antarklub yang dirilis oleh FIFA berbagai pertandingan akan dimulai pada 3 Februari 2022 dan rencananya akan menyelenggarakan partai puncak pada 12 Februari 2022 yang akan datang.

Pasalnya dalam turnamen Piala Dunia Antarklub 2022 kali ini diketahui memiliki sistem yang sama seperti sebelumnya yaitu menggunakan cara Knonck-out atau yang disebut dengan sistem gugur.

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia vs Malaysia di Piala AFF U23 2022, Pembagian Grup, dan Info Tayang TV Mana

Berikut merupakan jadwal lengkap pertandingan dalam Piala Dunia Antarklub tahun 2022 kali ini:

1. Al Jazira vs Pirae pada 3 Februari 2022 pukul 23.30 WIB

2. Al Ahly vs Monterey pada 5 Februari 2022 pukul 23.30 WIB

3. Al Hilal vs Pemenang pertandingan pertama pada 6 Februari pukul 23.30 WIB

4. Palmeiras vs Pemenang pertandingan kedua pada 8 Februari pukul 23.30 WIB

5. Kalah pertandingan kedua vs kalah pertandingan ketiga pada 9 Februari pukul 23.30 WIB

6. Pemenang pertandingan ketiga vs Chelsea pada 9 Februari pukul 23.30 WIB

7. Kalah pertandingan keenam vs kalah pertandingan keempat pada 12 Februari pukul 20.00 WIB

8. Pemenang pertandingan keenam vs pemenang pertandingan keempat pada 12 Februari pukul 23.30 WIB.

Baca Juga: Kabar Baik! Merah Putih Bisa Berkibar Lagi Usai Sanksi WADA untuk Indonesia Dicabut

Demikianlah informasi yang dapat diberikan mengenai daftar tim dan jadwal pertandingan dalam kompetisi atau turnamen Piala Dunia Antarklub 2022.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x