Profil Brahim Diaz, Wonderkid Real Madrid yang Ingin Dipermanenkan AC Milan

- 10 Juni 2021, 13:00 WIB
Brahim Diaz (Kiri) dan Theo hernandez (Kanan). Profil Brahim Diaz, Wonderkid Real Madrid yang Ingin Dipermanenkan AC Milan.
Brahim Diaz (Kiri) dan Theo hernandez (Kanan). Profil Brahim Diaz, Wonderkid Real Madrid yang Ingin Dipermanenkan AC Milan. /instagram.com/@brahimdiaz/

BERITA DIY - Profil Brahim Diaz, pemain Real Madrid yang ngebet mau dipermanenkan AC Milan.

Brahim Diaz merupakan salah satu wonderkid yang cukup bersinar di Eropa musim lalu. Bersama AC Milan, Ia mampu menorehkan 7 gol dan 4 asissts di semua kompetisi.

Diaz sejatinya merupakan pemain pinjaman AC Milan dari Real Madrid. Diaz dipinjam Rossoneri pada awal musim 2020/2021 dengan durasi satu tahun.

Baca Juga: Profil dan Rekam Jejak Perjalanan Karir Carlo Ancelotti, Pelatih yang Ditunjuk Real Madrid Gantikan Zidane

Minimnya menit bermain di Real Madrid, membuat Diaz mencari kesempatan di AC Milan. Peminjamannya dibayar Diaz dengan tampil maksimal.

Gelontoroan dan asissts Diaz mampu membawa AC Milan kembali ke Liga Champions musim depan dengan menduduki peringkat 2 Liga Italia musim lalu.

AC Milan pun berniat mempermanenkan statusnya. Namun peraih 7 gelar Liga Champions ini wajib menggelontorkan uang tak sedikit yakni 30 juta Euro.

Baca Juga: Profil Sergio Kun Aguero Pemain Anyar Barcelona FC dan Sederet Prestasinya

Berikut profil singkat Brahim Diaz.

Brahim Abdelkader Diaz lahir di Malaga, 3 Agustus 1999. Diaz memiliki dua kewarganegaraan, Maroko dan Spanyol. Diaz berposisi sebagai Gelandang serang.

Brahim Diaz mengawali karir sepak bolanya dengan bergabung klub muda Malaga. Pada musim 2013/2014 Ia bergabung dengan tim akademi Manchester City. Dua tahun berselang Diaz naik pangkat ke Man City U-18.

Ia menapaki karir senior bersama Man City pada musim 2017/2018. Penampilan apiknya membuat Real Madirid menebusnya dengan mahar 5 juta euro.

Baca Juga: Profil Jason Dupasquier, Pebalap Moto3 yang Meninggal Dunia di GP Italia

Semusim di Madrid, Diaz kesulitan menembus skuad bintang Los Blancos. Dirinya pun dipinjamkan ke AC Milan. Di Milan, Diaz mampu mengeluarkan penampilan terbaiknya. Bersama skuad muda Rossoneri, Diaz mampu tampil apik dengan mengemas 7 gol dan 4 assist.

AC Milan pun dibawanya ke Liga Champions musim depan. Deretan trofi sudah digenggam Diaz di usia muda. Bersama Man City, Ia meraih 1x Liga Inggris, 2x Piala Liga Inggris, dan 1x Community Shield. Trofi Liga Spanyol dan Piala Super Spanyol Ia raih bersama Real Madrid.

Karirnya di timnas Spanyol ia mulai dari Spanyol U-17, U-19, dan U-21. Baru pada 2021 Ia mencicipi caps bersama timnas senior Spanyol. Bahkan ia telah mencetak 1 gol dan 1 assists.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x