Jadwal Wakil Indonesia di Syed Modi India International 2023 Hari Ini 29 November 2023 dan Link Live Streaming

29 November 2023, 11:05 WIB
Jadwal pertandingan ketiga wakil Indonesia di Syed Modi India International 2023 pada hari ini, Rabu, 29 November 2023 beserta link live streamingnya di YouTube BWF TV. /Instagram.com/@badminton.ina

BERITA DIY – Berikut informasi jadwal wakil Indonesia di Syed Modi India International 2023 hari ini, Rabu, 29 November 2023. Link live strreaming dapat dilihat pada akhir artikel ini.

Pertandingan ini dapat disaksikan langsung melalui YouTube resmi BWF mulai pukul 10.40 WIB.

Syed Modi India international 2023 adalah salah satu rangkaian turnamen BWF Wourd Tour Kategori Super 300. Kejuaraan ini digelar di Lucknow, India pada tanggal 28 November sampai 3 Desember 2023.

Indonesia mengirimkan lima wakilnya yang terdiri dari tiga sektor. Untuk tunggal putra, Shesar Hiren Rhustavito dan Alwi Farhan yang mewakili. Shesar akan bertanding hari ini, sedangkan Alwi sudah mulai berjuang dari babak kualifikasi sejak kemarin.

Baca Juga: Jadwal Galatasaray vs Man Utd di Liga Champions Malam Ini: Manchester United Tayang di SCTV Jam Berapa?

Pada sektor ganda campuran, Indonesia mengirimkan dua pasangan luar pelatnas binaan PB Djarum. Mereka adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Kedua pasangan tersebut berhasil meraih kemenangan pertama pada babak 32 besar kemarin.

Wakil terakhir yang dikirimkan berasal dari sektor ganda putra, yakni Marcus Fernaldi Gideon/Muhammad Rayhan Nur Fadilah. Pasangan baru ini akan menjalani debutnya pada hari ini.

Total, terdapat tiga wakil Indonesia yang akan bertanding hari ini, Rabu, 29 November 2023. Ketiganya bermaon di lapangan empat.

Baca Juga: Jadwal Galatasaray vs MU Liga Champions Malam Hari Ini Jam Tayang Siaran Langsung TV SCTV: Prediksi, Line Up

Shesar Hiren Rhustavito akan melawan wakil Malaysia, Cheam Juni Wei dalam babak 32 besar. Ia bertanding di urutan ke-2 atau sekitar pukul 11.20 WIB.

Sejalan dengan Shesar, Alwi Farhan juga akan menghadapi wakil Malaysia bernama Sholeh Aidil. Dirinya bermain di urutan ke-5 atau sekitar pukul 13.20 WIB untuk memperebutkan tiket ke babak 16 besar.

Wakil Indonesia terakhir yang bertanding hari ini adalah Marcus Fernaldi Gideon/Muhammad Rayhan Nur Fadilah. Mereka akan menghadapi unggulan kelima asal Perancis, yaitu Lucas Corvee/Rona Labar pada urutan ke-8. Laga ini akan berlangsung sekitar pukul 15.20 WIB.

Semenjak cedera yang dialami Marcus Fernaldi Gideon, dirinya terpaksa harus istirahat bertanding dalam waktu yang cukup lama. Dirinya terpaksa harus dipecah dari pasangan aslinya, yakni Kevin Sanjaya Sukamuljo sembari menunggu kondisinya pulih.

Baca Juga: Link Live Streaming PSG vs Newcastle Liga Champions Malam Ini Siaran Langsung di vidio.com Pukul 03.00 WIB

Mengingat dirinya yang sempat menjadi pasangan ranking 1 dunia selama betahun-tahun, momen kembalinya ke lapangan ini tentu sangat dinantikan oleh para pencinta bulutangkis.

Melalui pertandingan nanti, masyarakat Indonesia berharap agar Marcus Fernaldi Gideon kembali menemukan performa terbaiknya, meskipun dengan pasangan yang berbeda.

Debut pertamanya dengan Muhammad Rayhan ini menjadi momentum penting bagi dirinya untuk bangkit kembali. Hal ini tentu akan menjadi pertandingan yang menarik untuk ditunggu.

Laga ini dapat ditonton melalui link live streaming di bawah ini secara gratis.

Link Live Streaming

Itulah Jadwal wakil Indonesia di Syed Modi India Internasional 2023 pada hari ini, Rabu, 29 November 2023 beserta link live streamingnya.***(Irza Triamanda)

Editor: Aziz Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler