Jadwal Siaran Langsung AS Roma vs Feyenoord, Final UEFA Conference League UECL: Tayang di Mana dan Jam Berapa?

25 Mei 2022, 13:00 WIB
Ini jadwal siaran langsung dan link live streaming final UEFA Conference League AS Roma vs Feyenoord malam ini. /Instagram.com/@feyenoordfans

BERITA DIY - Ketahui jadwal siaran langsung final Conference League atau UECL 2022 antara AS Roma vs Feyenoord yang akan tayang pada malam ini.

Kepastian mengenai siapa yang akan berhak merengkuh trofi juara Conference League UECL akan dipastikan dalam laga final antara AS Roma berhadapan dengan Feyenoord.

Partai final Conference League UECL 2022 yang akan mempertemukan wakil Italia yaitu AS Roma dengan wakil dari Belanda yaitu Feyenoord tersebut rencananya akan diselenggarakan di Arena Kombatare dan memulai kick off pukul 02.00 WIB dini hari nanti.

Baca Juga: Jadwal Final UEFA Conference League AS Roma vs Feyenoord, Siaran Langsung dan Live Streaming SCTV Jam Berapa?

Perebutan menjadi juara pada Conference League ini sendiri menjadi kesempatan bagi AS Roma maupun Feyenoord Rotterdam untuk menorehkan prestasi dengan meraih trofi pada musim ini.

Mengingat baik AS Roma yang berlaga di Serie A Liga Italia dan Feyenoord yang berlaga di Eredivisi Liga Belanda, keduanya gagal memastikan diri merengkuh trofi di akhir musim yang telah berakhir.

Sehingga dipastikan pertemuan antara AS Roma dengan Feyenoord Rotterdam di final Conference League malam ini akan menyajikan pertarungan sengit guna kembali menambah koleksi trofi.

Baca Juga: Jadwal Final UEFA Conference League AS Roma Vs Feyenoord: Prediksi Line Up, H2H, Link Live Streaming

Dari sisi AS Roma, perjalanan di Conference League musim ini hingga berhasil meraih tiket ke final dilalui oleh anak asuh Jose Mourinho setelah tampil apik kala berhadapan dengan Leicester City.

Skuad AS Roma berhasil memenangkan laga semifinal yang lalu saat menghadapi Leicester City dengan keunggulan aggregat tipis 2-1 yang dipastikan kala meraih kemenangan di markasnya dengan skor 1-0 di Leg 2.

Sedangkan, hal senada juga dilakukan oleh Feyenoord Rotterdam di semifinal Conference League kala menumbangkan wakil dari Perancis yaitu Marseille juga dengan keunggulan aggregat tipis 3-2.

Baca Juga: Profil Yeremia Rambitan Pemain Badminton Indonesia yang Diduga Lontarkan Kalimat Tak Pantas

Jika menilik pada pertemuan antara kedua tim, AS Roma dengan Feyenoord sepanjang sejarah, baru bertemu sebanyak 2 kali yaitu pada Europa League tahun 2015 yang lalu.

Saat itu, AS Roma berhasil mengandaskan perlawanan dari Feyenoord, dan membuat Serigala Ibu Kota berhasil untuk meraih tiket melaju ke babak selanjutnya.

Pada 2 kali pertemuan tersebut, di laga perdana atau Leg 1 Feyenoord berhasil menahan imbang AS Roma 1-1. Kemudian di laga Leg 2, Roma berbalik unggul 2-1 dari Feyenoord.

Patut dinantikan pertemuan ketiga yang akan berlangsung pada final Conference League malam ini dan menantikan racikan dari 2 pelatih kawakan yaitu Jose Mourinho yang menjadi arsitek AS Roma dan Arne Slot yang menukangi Feyenoord.

Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions, Liverpool vs Real Madrid: Prediksi, H2H, dan Perkiraan Susunan Line Up Pemain

Rencananya pertandingan antara AS Roma dengan Feyenoord malam ini akan dapat diakses melalui siaran langsung yang tayang di SCTV mulai pada pukul 02.00 WIB dini hari atau juga dapat menggunakan link live streaming berikut ini:

KLIK LINK NONTON PERTANDINGAN DI SINI

Demikianlah informasi mengenai jadwal siaran langsung pertandingan final Conference League atau UECL yang akan mempertemukan AS Roma vs Feyenoord.***

 

Editor: Muhammad Naufal Alyaa

Tags

Terkini

Terpopuler