Contoh Puisi Tema Kemerdekaan dan Pahlawan Bisa untuk Lomba 17 Agustusan SD SMP dan SMA

- 26 Juli 2022, 18:19 WIB
Ilustrasi: Simak contoh puisi untuk lomba 17 Agustusan dengan tema pahlawan dan kemerdekaan bagi siswa SD, SMP, SMA, dan SMK.
Ilustrasi: Simak contoh puisi untuk lomba 17 Agustusan dengan tema pahlawan dan kemerdekaan bagi siswa SD, SMP, SMA, dan SMK. /PEXELS/ cottonbro

BERITA DIY – Berikut contoh puisi tema kemerdekaan dan pahlawan yang bisa dijadikan lomba 17 Agustusan bagi siswa SD, SMP, SMA, dan SMK.

Lomba baca atau menulis puisi dengan tema kemerdekaan dan pahlawan sering dijadikan salah satu lomba 17 Agustusan.

Peserta yang diperbolehkan ikut lomba baca puisi tema kemerdekaan dan pahlawan di acara 17 Agustusan ini juga beragam, mulai dari siswa SD, SMP, SMA, SMK, hingga masyarakat umum dengan usia tertentu.

Tujuan dari adanya puisi dengan tema kemerdekaan serta pahlawan ini dimaksudkan agar dapat membangkitkan semangat juang generasi muda dan semangat belajar bagi siswa SD, SMP, SMA, dan SMK.

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon Gratis Peringatan Hari Puisi Nasional 2022 Cocok untuk Status Whatsapp, IG, dan Facebook

Selengkapnya, berikut conton puisi dengan tema kemerdekaan dan pahlawan yang dapat dipakai untuk lomba 17 Agustusan:

Pahlawan

  • Puisi berjudul “Terimakasih Pahlawan”

Keras..

Lantang..

Demi kemerdekaan..

Demi nama Indonesia yang diperjuangkan

Tak gentar walau terdengar Meriam

Semangatnya menggema jauh lebih garang

Nyawa adalah taruhan

Demi merah putih dan kata merdeka

Kini kami sudah 77 tahun, pahlawanku

Terimakasih atas darah yang kau korbankan

Terimakasih

kali ini kami akan lanjutkan perjuangan

Demi nama bangsa kami, bangsa Indonesia

Baca Juga: Kumpulan Contoh Puisi Hari Kartini 21 April: Penuh Makna, Semangat, dan Menginspirasi Generasi Muda

Kemerdekaan

  • Puisi berjudul “Atas Kemerdekaan”

Karya: Sapardji Djoko Damono

Kita berkata: jadilah

dan kemerdekaan pun jadilah bagai laut

di atasnya: langit dan badai tak henti-henti

di tepinya cakrawala

terjerat juga akhirnya

kita, kemudian adalah sibuk

 

mengusut rahasia angka-angka

sebelum Hari yang ketujuh tiba

sebelum kita ciptakan pula Firdaus

dari segenap mimpi kita

sementara seekor ular melilit pohon itu:

inilah kemerdekaan itu, nikmatkanlah

Baca Juga: Kumpulan Puisi Cinta Romantis Karya Penyair dan Sastrawan Indonesia, Cocok untuk Kekasih di Hari Valentine 

  • Puisi berjudul “Semangat Merdeka

 

Merah Putih menjadi bendera kami

Memiliki arti berani dan suci yang masih dipegang teguh sampai hari ini

Burung Garuda adalah lambang negara ini

Bhineka Tunggal Ika adalah semboyan harga mati di negeri dengan banyak perbedaan ini

 

Pahlawan telah berjuang

Kami yang akan melanjutkan

Menjaga nama Indonesia dengan semangat ‘45

 

Meski kami tak merasakan

Bertempur dengan penuh ancaman

Hidup dan mati untuk nama bangsa

Baca Juga: 30 Rekomendasi Lomba 17 Agustusan selain Makan Kerupuk, Individu dan Kelompok: Seru, Unik, serta Heboh 

Kami merdeka

Kami Indonesia

Sampai detik ini semangat masih membara

 

Ini adalah negeri impian

Dengan semangat kemerdekaan yang dulu didambakan

Merdeka .. Merdeka .. Merdeka

Sampai nanti tetap Merdeka 

Itulah contoh puisi dengan tema kemerdekaan dan pahlawan yang dapat digunakan untuk lomba 17 Agustusan bagi siswa SD, SMP, SMA, dan SMK.***

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x