Hari Guru Nasional 25 November 2021: Sejarah, Kata Mutiara, dan Link Twibbon Peringatan

- 24 November 2021, 17:15 WIB
ILUSTRASI - Simak sejarah Hari Guru Nasional beserta kata mutiara mengharukan dan link download Twibbon.
ILUSTRASI - Simak sejarah Hari Guru Nasional beserta kata mutiara mengharukan dan link download Twibbon. /Tangkap layar : Kemendikbud.go.id

BERITA DIY - Simak sejarah Hari Guru Nasional yang jatuh pada Kamis, tanggal 25 November 2021 beserta kata mutiara yang bisa diucapkan ke guru beserta link download Twibbon peringatan gratis untuk dipasang di media sosial.

Hari Kamis tanggal 25 November 2021, masyarakat Indonesia memperingati Hari Guru Nasional sebagai momen untuk menghormati jasa-jasa para guru. Para pelajar bisa mengirimkan kata mutiara kepada guru tersayang hingga memasang foto Twibbon.

Hari Guru Nasional 25 November 2021 memiliki sejarah panjang yang tak terlupakan dimulai dari dibentuknya Persatuan Guru Hindia Belanda (PGHB) sebelum kemerdekaan.

Baca Juga: 20 Ucapan atau Kata dan Pantun Selamat Hari Guru Nasional 2021 yang Menyentuh Hati

Dikutip dari bone.go.id, PGHB terdiri dari guru pribumi pada masa pemerintahan Hindia-Belanda yang telah ada sejak tahun 1912. Adapun para anggota memiliki latar belakang pendidikan yang beragam.

Tempat tugas para anggota PGHB berbeda-beda, ada yang ditempatkan di sekolah desa maupun sekolah rakyat. Namun para anggota sulit untuk memperjuangkan nasib seperti kenaikan pangkat, status sosial, dll.

Kobaran dan semangat anggota PGHB menentang pemerintahan Belanda. Puncaknya pada tahun 1931 organisasi berubah nama menjadi Persatuan Guru Indonesia (PGI) yang membuat pihak Hindia-Belanda terkejut ada kata 'Indonesia'.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Kado untuk Guru Favorit, Cocok Diberikan Ketika Hari Guru Nasional 2021

Sementara berlanjut saat penjajahan Jepang, segala organisasi dilarang, sehingga PGI tak bisa melakukan aktivitas hingga sekolah ditutup. 

Usai kemerdekaan dengan berkumandangnya Proklamasi 17 Agustus 1945, Kongres Guru Indonesia dilaksanakan pada tanggal 24-25 November 1945 di Surakarta. 

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x