Harga dan Spesifikasi Hyundai Stargazer Cocok untuk Keluarga, Saingan Baru Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia

- 15 Juli 2022, 19:01 WIB
Berikut harga dan spesifikasi Hyundai Stargazer yang menjadi saingan Xenia dan Avanza.
Berikut harga dan spesifikasi Hyundai Stargazer yang menjadi saingan Xenia dan Avanza. /Tangkap layar www.hyundai.com

BERITA DIY - Simak harga dan spesifikasi mobil Hyundai Stargazer cocok untuk keluarga, bakal jadi saingan terbaru Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia?

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) merilis seluruh tampilan dan spesifikasi produk terbarunya Hyundai Stargazer.

Hyundai Stargazer digadang-gadang menjadi pesaing Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia pada segmen low multi purpose vehicle (LMPV) atau MPV murah.

Bahkan kini orang bisa memesan Hyundai Stargazer di website resmi hyundai.com dengan klik "Book Now" atau mendatangi diler secara langsung.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi dan Harga Mobil Hyundai Stargazer Indonesia Vs Daihatsu-Toyota Avanza, Murah Mana?

Hyundai mengusung keamanan intuitif yang membantu para penumpang terjaga dalam kondisi darurat dengan menggunakan Hyundai Bluelink.

Smartphone pengguna bisa berperan dalam mengontrol fitur dalam mobil seperti menyalakan mesin, AC hingga mengunci pintu.

Tingkat kemananan juga didapat oleh pemilik dengan memanfaatkan Hyundai Bluelink yang membantu melindungi mobil saat berada di luar pengawasan dengan mengirimkan peringatan melalui aplikasi.

Hyundai Stargazer memang didesain untuk keluarga. Dilihat dari tampilan interior, kapasitas kursi mencapai enam penumpang termasuk pengemudi.

Baca Juga: Mending Hyundai Stargazer atau Xpander? Ini Keunggulan Mobil Baru Ini dan Harga yang Perlu Dipertimbangkan

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x