Ridwan Kamil Ungkap Potensi Jadi Gubernur Jabar Lagi atau Maju Pilpres 2024

- 4 Desember 2021, 15:29 WIB
Ditanya Soal Capres 2024 oleh PRMN, Ridwan Kamil: Saya kan 2 Kali Menang Pilkada.
Ditanya Soal Capres 2024 oleh PRMN, Ridwan Kamil: Saya kan 2 Kali Menang Pilkada. /PRMN/

BERITA DIY - Pemilihan Presiden 2024 memang masih 3 tahun lagi, namun calon kandidatnya sudah banyak disebut, salah satunya Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil yang sekarang menjadi Gubernur Jawa Barat ini menjadi salah satu tokoh yang disebut-sebut berpotensi maju di Pilpres 2024.

Namun di sisi lain, Ridwan Kamil juga berpeluang besar untuk menjadi Gubernur Jawa Barat untuk kedua kalinya.

Baca Juga: Ridwan Kamil Ungkap Kunci Sukses Jabar Jadi Juara Umum PON XX Papua 2021

Pada saat perayaan hari ulang tahun ke-2 Pikiran Rakyat Media Network, Ridwan Kamil hadir untuk ikut serta dalam perayaan tersebut.

Dalam acara tersebut, Ridwan Kamil juga sempat memberikan beberapa hadiah kepada para Content Creator yang hadir dalam acara tersebut.

Di suatu kesempatan saat ditanya apakah akan memilih maju pada Pilpres 2024 atau maju sebagai calon Gubernur Jabar lagi, Ridwan Kamil menjawab secara diplomatis.

Baca Juga: Ridwan Kamil Pertimbangkan Gabung Partai Politik, Sinyal Maju Pilpres 2024? Simak Profil Gubernur Jabar Ini

Ridwan Kamil mengatakan, seni memanfaatkan momentum dalam dunia politik sangat penting. Ridwan Kamil mengibaratkannya seperti ketepatan menekan tombol shutter saat memotret momen yang bergerak sangat cepat.

“Saya sering menyesal kalau lagi motret, ada objek (bagus yang terlewat), ‘Ah, besok juga ada lagi.’ Eh, ternyata gak dapat lagi,” kata Ridwan Kamil dalam acara bertajuk Klarifikasi Forum Pimred PRMN Bertanya Ridwan Kamil Menjawab’ dalam rangka perayaan hari ulang tahun ke-2 PRMN di Lapangan Monumen Mandala, Prambanan, Yogyakarta, Kamis, 2 Desember 2021.

Baca Juga: Indonesia Kembali Berduka, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Berduka Cita atas Meninggalnya Ketua MWP Jabar

Ridwan Kamil juga mengatakan bahwa sekarang sedang mendapatkan momentum untuk maju di Pilpes 2024. Menurut dia, hal itu harus dimanfaatkannya sebaik mungkin.

“Saya gak bisa bilang (menjamin) tahun 2029 akan seperti (saat) ini euforianya. Tahun 2029, kan berarti akan ada incumbent,” ujarnya.

Di sisi lain, Ridwan Kamil mengakui bahwa peluang terpilih lagi sebagai Gubernur Jawa Barat lebih besar dan realistis dibandingkan terpilih dalam kontestasi Pilpres 2024.

Baca Juga: Selamat Jalan Selamanya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Berduka Cita atas Wafatnya Mochtar Kusumaatmadja

“Jadi, jawabannya sederhana, saya cenderung ke nasional (maju dalam Pilpres 2024) kalau pintunya terbuka dan ada yang mengajak,” ujar dia.

Ridwan Kamil mengungkapkan, dia selalu menerapkan apa yang disebutnya ‘politik tahu diri’ dalam menentukan keputusan.

Dengan kata lain, Ridwan Kamil selalu menimbang-nimbang potensi dan modal yang dimilikinya untuk maju saat Pilpres 2024.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah