Bansos BPNT Bulan Februari 2024 Kapan Cair, Cek Daftar Nama Penerima Lewat HP untuk Dapat Uang Bantuan

- 17 Februari 2024, 08:54 WIB
Ilustrasi - Info bansos BPNT bulan Februari 2024 kapan cair, cek daftar nama penerima lewat HP untuk dapat uang bantuan Rp 600 ribu.
Ilustrasi - Info bansos BPNT bulan Februari 2024 kapan cair, cek daftar nama penerima lewat HP untuk dapat uang bantuan Rp 600 ribu. /Tangkap layar Shila Samad

BERITA DIY - Simak informasi bansos BPNT bulan Februari 2024 kapan cair, cek daftar nama penerima lewat HP untuk dapat uang bantuan.

Saat ini banyak masyarakat terutama keluarga penerima manfaat (KPM) yang mencari tahu BPNT bulan Februari 2024 kapan cair.

BPNT 2024 kapan cair menjadi pertanyaan para KPM sebab uang bantuan akan sangat membantu untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari setelah Pemilu.

Kemensos sendiri memberikan bantuan BPNT sebesar Rp 200 ribu per bulan selama satu tahun penuh kepada masyarakat.

Baca Juga: Uang BPNT Rp 600 Ribu Cair ke Rekening KKS Mandiri dan BRI Setelah Pemilu Februari, Input NIK KTP di Link INI

BPNT 2024 akan dicairkan melalui rekening KKS. Sementara bagi yang tidak mempunyai rekening, bisa mencairkan melalui kantor pos.

Jika melalui kantor pos, maka KPM akan menerima undangan pencairan terlebih dahulu dari PT Pos Indonesia.

Setelah menerima undangan, bawa KTP dan KK untuk mencairkan bantuan BPNT 2024 sebesar Rp 200 ribu. Namun penyaluran bantuan juga bisa langsung tiga bulan sekaligus sehingga KPM menerima Rp 600 ribu.

Masih sama seperti tahun sebelumnya, masyarakat dapat melakukan cek bansos seperti status penerima hingga tahap penyaluran melalui laman cekbansos.kemensos.go.id.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x