Solusi BSU 2022 'Memenuhi Persyaratan' di Link BPJS Tapi Uang Tidak Masuk Rekening, Ternyata Ini Penyebabnya

- 26 Desember 2022, 08:20 WIB
Ilustrasi - BSU 'memenuhi persyaratan' tapi uang belum masuk rekening.
Ilustrasi - BSU 'memenuhi persyaratan' tapi uang belum masuk rekening. /PEXELS/@Ahsanjaya

BERITA DIY - Kemnaker perpanjang masa akhir pencairan BSU tahap 7 hingga 27 Desember 2022. Masih ada pekerja yang bingung, dapat status 'memenuhi persyaratan' di link BPJS tapi uang tidak masuk rekening.

Tenang, solusi status BSU di link BPJS memenuhi persyaratan tapi uang tidak masuk rekening ada di dalam artikel ini.

Ada beberapa perubahan dalam proses pencairan BSU tahap 7 tahun 2022. Kemnaker sedikit membuat perubahan, terutama dalam hal pencairan.

Semula, pencairan dana BSU sebesar Rp600 ribu untuk para pekerja hanya bisa dilakukan melalui rekening bank Himbara, yaitu BNI, BTN, BRI, Mandiri, hingga BSI.

Baca Juga: BSU November 2022 Sudah Cair, Apa Desember Dapat Lagi? Ikuti Langkah Ini BLT Gaji Cair Tunai di Kantor Pos

Namun menjelang akhir tahun 2022 ini, terutama pada November silam, Kemnaker menggandeng kantor Pos menjadi lembaga penyalur selain bank Himbara.

Maka jangan aneh ada beberapa pekerja yang menerima status BSU di link bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id tercatatn 'memenuhi persyaratan', tapi belum dapat uang.

Status BSU berupa 'memenuhi persyaratan' di link BPJS tersebut kurang lebih seperti ini:

"Selamat! Anda memenuhi persyaratan sebagai penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) sesuai Permenaker Nomor 10 Tahun 2022."

Baca Juga: Status BSU Masih 'Calon Penerima' tapi BLT Rp600 Ribu Bisa Cair, Lakukan Ini Sebelum 27 Desember 2022

Hal itu kemungkinan besar karena dana BSU tahap 7 bulan Desember 2022 ini tidak cair melalui rekening bank Himbara, melainkan melalui kantor Pos.

Perbedaannya, pekerja tidak akan mendapatkan notifikasi bahwa uang BSU telah dikirim ke rekening, karena Kantor Pos punya skema pencairan yang lain.

Di mana pekerja harus mengecek status pencairan BSU di kantor Pos melalui aplikasi PosPay, bukan di link bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Adapun link bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id atau link BPJS hanya berguna untuk mengecek status NIK KTP pekerja, apakah sah jadi penerima BSU atau bukan.

Baca Juga: Update BSU 22 Desember 2022: Pekerja Bawa KTP dan Dokumen Ini ke Kantor Pos Bisa Dapat Rp600 Ribu

Untuk itu, bagi para pekerja yang mendapatkan status 'memenuhi persyaratan' penerima BSU di link BPJS, langsung saja download aplikasi PosPay untuk pencairan BSU 2022.

Setelah aplikasi PosPay berhasil pekerja download, pekerja diharapkan masukkan data diri seperti NIK KTP, foto KTP, nama lengkap, dan lain-lain.

Data diri pekerja harus dimasukkan untuk dapatkan QR Code pencairan BSU sebagai salah satu syarat wajib pencairan BLT gaji sebesar Rp600 ribu di Kantor Pos.

Lebih lengkap, berikut cara dapatkan QR Code pencairan BSU tahap 7 di aplikasi PosPay:

- Download aplikasi PosPay di PlayStore (untuk Android) atau App Store (untuk iPhone)

- Setelah berhasil download, silakan masuk ke aplikasi PosPay

Baca Juga: Tinggal Besok atau BSU 2022 Hangus, Cairkan BLT Subsidi Gaji Rp600 Ribu di Sini Cek Penerima di kemnaker.go.id

- Ketuk tanda "i" berwarna merah di bagian kanan bawah

- Ketuk ikon BSU Kemnaker yang mirip seperti bunga

- Berikan izin melakukan panggilan telepon kepada aplikasi PosPay

- Ketuk "Ambil Foto Sekarang"

- Izinkan akses kamera

- Ambil foto KTP

- Pilih jenis bantuan "BSU KEMNAKER 1"

Baca Juga: Tinggal 2 Hari Lagi, Cairkan BSU Rp 600 Ribu di Kantor Pos Cukup Bawa 2 Bekas Ini

- Klik "Lanjutkan'

- Tunggu proses verifikasi data selesai

- Download QR Code pencairan BSU

- Cek file di ponsel Anda, dan QR Code pencairan BSU sudah didapatkan

Bawa QR Code dari aplikasi PosPay ke Kantor Pos terdekat sembari membawa KTP. Nantinya petugas akan melakukan pemindaian QR Code sebagai verifikasi penerima BSU tahap 7.

Ingat, jangan cairkan BSU tahap 7 melebihi tanggal 27 Desember 2022, karena itu adalah batas akhir pencairan sebagaimana yang ditetapkan oleh Kemnaker.

Baca Juga: 3 Hari Lagi Tutup! Segera Cairkan BSU Rp 600 Ribu di Kantor Pos dan Cek Penerima BLT Subsidi Gaji Pakai PosPay

Apabila pekerja yang dapatkan status 'memenuhi persyaratan' di link BPJS, tetapi tidak bisa download QR Code BSU di PosPay, maka ada dua kemungkinan:

1. Pekerja sudah menerima pencairan BSU tahap 7 pada bulan November 2022

Bagi para pekerja yang sudah dapatkan uang BSU Rp600 ribu pada bulan November 2022, maka tidak akan mendapatkan pencairan BSU lagi pada Desember 2022.

Hal itu karena Kemnaker membatasi setiap pekerja untuk hanya sekali saja mendapatkan dana BSU setiap tahunnya.

Baca Juga: Tenang! BSU 2022 Masih Bisa Cair Sampai 27 Desmber 2022, Ambil BLT Subsidi Gaji Rp600 Ribu di Sini

2. Terjadi kesalahan pada sistem data penerima BSU di Kemnaker

Bagi para pekerja yang alami kemungkinan kedua ini, silakan hubungi hotline Kemnaker di website bpjsketenagakerjaan.go.id, telepon di nomor 175, atau bisa juga ke WhatsApp di nomor +62 813 800 70175.

Pastikan bahwa pekerja belum mendapatkan dana BSU tahap 7 pada bulan November 2022 silam.

Demikian informasi tentang status pekerja di link BPJS 'memenuhi persyaratan' tapi dana BSU belum masuk ke rekening serta solusi mengatasinya.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x