Kesempatan Terakhir Cairkan Insentif Kartu Prakerja Rp2,55 Juta Tanpa Daftar Gelombang 48, Ikuti Cara Ini

- 25 November 2022, 19:30 WIB
Ilustrasi - Kesempatan terakhir cairkan insentif Kartu Prakerja Rp2,55 juta tanpa daftar gelombang 48.
Ilustrasi - Kesempatan terakhir cairkan insentif Kartu Prakerja Rp2,55 juta tanpa daftar gelombang 48. /Tangkap Layar Situs/prakerja.go.id

BERITA DIY - Kesempatan terakhir untuk cairkan insentif Kartu Prakerja sebesar Rp2,55 juta tanpa daftar seleksi gelombang 48 masih dibuka, ikuti cara berikut ini.

Masih terbuka kesempatan bagi para peserta Kartu Prakerja sebelum gelombang 48 untuk cairkan insentif Kartu Prakerja sebesar Rp2,55 juta.

Kesempatan terakhir untuk cairkan insentif Kartu Prakerja ini ditujukan kepada penerima Kartu Prakerja gelombang 47.

Penerima Kartu Prakerja tinggal memiliki kesempatan terakhir untuk beli pelatihan hingga tanggal 30 November 2022 sebagai syarat cairkan insentif Rp2,55 juta.

Baca Juga: Login Dashboard Kartu Prakerja 2022, Klik Link Ini Agar Dapat Rp 3-6 Juta Sebulan Sebelum Daftar Gelombang 48

Tanpa daftar Kartu Prakerja gelombang 48, penerima Kartu Prakerja gelombang 47 bisa menerima insentif sebesar Rp2,55 juta.

Untuk bisa cairkan insentif Kartu Prakerja gelombang 47 ini, penerima Kartu Prakerja perlu memenuhi beberapa syarat berikut ini.

Syarat untuk bisa cairkan insentif Kartu Prakerja adalah dengan membeli pelatihan Kartu Prakerja dengan batas akhir tangga 30 November 2022.

Selanjutnya, penerima Kartu Prakerja wajib menyelesaikan pelatihan maksimal tanggal 4 Desember 2022 dan memberikan ulasan dan rating pelatihan.

Baca Juga: Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 48: Login www.prakerja.go.id Penuhi Syarat Lolos Ini agar Rp 4,2 Juta Cair

Setelah itu barulah penerima Kartu Prakerja akan mendapatkan jadwal pencairan insentif dan insentif akan cair ke rekening.

Jika tidak segera membeli pelatihan hingga batas waktu yang ditentukan maka kepesertaan akan hangus dan tidak bisa daftar di gelombang berikutnya yaitu gelombang 48.

Oleh karena itu, penerima Kartu Prakerja gelombang 47 perlu memanfaatkan kesempatan terakhir untuk terima insentif Rp2,55 juta dari Kartu Prakerja.

Selain itu, sebagai informasi, untuk Kartu Prakerja gelombang 48 besaran insentif yang diterima nantinya akan berkurang dibandingkan tahun 2022.

Baca Juga: Hore! Golongan Ini Bisa Lolos Kartu Prakerja 2023, Cek Jadwal Pembukaan Gelombang 48 di prakerja.go.id

Hal ini dikarenakan program Kartu Prakerja akan berjalan dengan skema normal bukan semi bantuan sosial.

Besaran nominal insentif yang akan diterima penerima Kartu Prakerja gelombang 48 di tahun 2023 adalah sebesar Rp700 ribu yang terdiri atas insentif pasca pelatihan dan pengisia survei Kartu Prakerja.

Segera login ke laman prakerja.go.id, habiskan saldo pelatihan dan gunakan kesempatan terakhir untuk bisa cairkan insentif Kartu Prakerja.

Demikian informasi kesempatan terakhir cara cairkan insentif Kartu Prakerja Rp2,55 juta tanpa daftar gelombang 48.***

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah