Cara Cek Kartu Lansia Jakarta KLJ Tahap 2 2024 Kapan Cair Online, Isi NIK KTP ke Sini Dapatkan 600 Ribu

12 Juni 2024, 10:07 WIB
Cara cek Kartu Lansia Jakarta KLJ tahap 2 2024 kapan cair tanggal berapa online dan isi NIK KTP cek penerima bisa dapat uang Rp 600 ribu. /Tangkap layar jakarta.go.id

BERITA DIY - Simak cara cek Kartu Lansia KLJ tahap 2 2024 kapan cair tanggal berapa secara online dan isi NIK KTP ke link di bawah ini untuk cek lansia penerima uang Rp 600 ribu, di sini.

Kartu Lansia Jakarta atau KLJ tahap 2 2024 belum kunjung cair sejak Mei hingga Juni bulan ini. Tak sedikit masyarakat yang mencari info bantuan ini kapan cair dan tanggal berapa.

Masih banyak juga warga yang belum mengetahui cara cek online penerima KLJ tahap 2 2024, cair berapa bulan sekali, hingga dapat uang berapa dari bantuan ini.

Oleh sebab itu, simak informasi lengkap tentang Kartu Lansia Jakarta atau KLJ tahap 2 2024 termasuk cara cek info kapan cair tanggal berapa secara online hingga syarat dapat uang hingga Rp 600 ribu, di sini.

Baca Juga: Info KLJ Tahap 2 2024 Kapan Cair Tanggal Berapa dari Dinsos, Daftar Bantuan Ini Saja agar Dapat 2,4 Juta

Sebagai informasi, KLJ tahap 2 2024 sedianya mulai disalurkan sejak Mei 2024 lalu. Sedangkan proses penyaluran bantuan pada Januari hingga April 2024 lalu merupakan penyaluran bantuan pada periode tahap 1 tahun ini.

Pada bulan April 2024 lalu, KLJ cair dua bulan sekaligus bersama dengan bulan Maret, dengan nominal Rp 300 ribu per bulan. Sehingga penerima bantuan ini dapat uang Rp 600 ribu.

Mengingat KJL tahap 2 periode Mei lalu belum cair, bantuan ini juga diprediksi akan dirapel dengan bulan Juni 2024, sehingga diprediksi akan cair Rp 600 ribu pada bulan ini.

Namun hingga hari ini bantuan ini belum kunjung cair lantaran Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta masih menyelesaikan proses administrasi pencairan bantuan ini.

Baca Juga: UPDATE Kartu Lansia Jakarta Hari Ini, Cek Jadwal KLJ Tahap 2 Kapan Cair Tanggal Berapa Juni 2024 dan Penerima

Cara Cek Kartu Lansia Jakarta KLJ Tahap 2 2024 Kapan Cair Tanggal Berapa Online

Masyarakat bisa cek KLJ tahap 2 2024 ini kapan cair dan tanggal berapa secara online, dengan beberapa cara berikut ini:

1. Update informasi terbaru di Dinsos DKI Jakarta, melalui:

  • datang langsung ke kantor instansi ini
  • cek di Instagram @dinsosdkijakarta
  • menelfon ke nomor (021) 426-5115

2. Cek nomor rekening Bank DKI secara berkala, melalui:

  • datang langsung ke teller bank
  • via ATM
  • cek di mobile banking

Baca Juga: INFO Kartu Lansia Jakarta Kapan Cair Tanggal Berapa Hari Ini, Dapat Berapa, Cek KLJ Tahap 2 2024 DI SINI

Masyarakat juga bisa cek penerima KLJ tahap 2 2024 ini secara online lewat link siladu.jakarta.go.id dengan isi NIK KTP untuk mengetahui apa bisa dapat uang Rp 600 ribu atau tidak.

Berikut cara cek penerima KLJ tahap 2 2024 secara online:

1. Kunjungi siladu.jakarta.go.id

2. Masukkan NIK KTP

3. Klik "Cek NIK"

4. Lalu akan muncul info apakah NIK KTP terdaftar sebagai penerima Kartu Lansia Jakarta atau tidak.

Baca Juga: SELAMAT Kartu Lansia Jakarta KLJ Juni 2024 Sudah Cair jika Ada Tanda Ini, Cek Online Daftar Penerima di Sini

Syarat Penerima Kartu Lansia Jakarta

Mengutip laman resmi Dinsos DKI Jakarta, para lansia bisa terdaftar sebagai penerima Kartu Lansia Jakarta KLJ tahap 2 2024 dan dapat uang hingga Rp 600 ribu jika memenuhi syarat di bawah ini:

- Usia di atas 60 tahun

- Lansia berekonomi rendah

- Lansia yang sakit secara fisik dan psikologi

- Terdaftar di DTKS atau data lainnya

Para lansia yang memenuhi syarat bisa mengajukan diri sebagai penerima Kartu Lansia Jakarta dengan datang langsung ke kantor kelurahan agar diusulkan melalui Mekanisme Pemutakhiran Mandiri (MKM).

Itulah cara cek Kartu Lansia Jakarta KLJ tahap 2 2024 kapan cair tanggal berapa online dan isi NIK KTP cek penerima bisa dapat uang Rp 600 ribu.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler