Penyebab dan Solusi Insentif Kartu Prakerja Gagal Cair ke Rekening BNI, OVO, Gopay, dan Link Aja

28 September 2020, 07:07 WIB
Nggak Cuma Rekening BNI, Ternyata Insentif Kartu Prakerja Bisa Dicairkan Lewat LinkAja, OVO, dan GoPay /prakerja.go.id

BERITA DIY - Pencairan insentif bisa dilakukan menggunakan rekening Bnak BNI atau e-wallet OVO, Gopay, dan LinkAja setelah mengikuti pelatihan. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar insentif bisa cair dengan mudah.

Rekening BNI atau e-wallet OVO, Gopay, dan LinkAja harus disambungkan terlebih dahulu ke akun dashboard Prakerja penerima.

Beberapa hal berikut perlu dipastikan sebelum menyambungkan rekening atau e-wallet:

1. Nomor rekening bank dan e-wallet/e-money kamu merupakan atas nama kamu sendiri (menggunakan NIK yang sama dengan NIK yang terdaftar di Kartu Prakerja) ;

Baca Juga: Belum Dapat BLT Bansos Rp 500 Ribu Per KK Non PKH yang Cair Bulan Ini? Lapor Online ke Sini

Baca Juga: Tutup Hari Ini, Daftar Kartu Prakerja Gelombang 10 di prakerja.go.id dari HP dan Tips Lolos Seleksi

2. Jika memilih e-wallet, pastikan kamu telah mempunyai akun e-wallet di salah satu mitra kami (OVO, LinkAja, Gopay);

3. Pastikan nomor HP yang teregistrasi di Kartu Prakerja merupakan nomor telepon akun e-wallet/e-money kamu;

4. Akun e-wallet kamu sudah di-upgrade atau akun e-wallet yang KYC (verifikasi KTP & swafoto).

Baca Juga: Syarat dan Cara Dapat Bantuan BLT Rp 500 Ribu Per KK Non PKH yang Cair Bulan Ini, Cek Link Ini

Berikut ini cara menyambungkan rekening/e-wallet ke akun dashboard Prakerja seperti Berita DIY kutip dari laman resmi prakerja.go.id:

1. Login ke akun kamu di www.prakerja.go.id

2. Masuk ke dashboard akun kamu

3. Pada bagian Rekening, klik Sambungkan Rekening

4. Pilih bank atau e-wallet pilihanmu, lalu klik Sambungkan

5. Jika kamu memilih nomor rekening bank, masukan data rekening kamu. Pastikan kamu memasukkan data yang benar.

Baca Juga: Syarat dan Cara Dapat BLT Bansos Rp 500 Ribu per KK Cair Bulan Ini, Cek Keluargamu di Sini

6. Jika kamu memilih e-wallet, pastikan nomor HP yang teregistrasi di akun Kartu Prakerja merupakan nomor telepon e-wallet kamu yang telah KYC atau e-wallet yang sudah di-upgrade atau premium.

7. Jika nomor HP sudah benar, klik Aktifkan

8. Masukkan nomor OTP yang telah dikirimkan via SMS ke nomor HP kamu

9. Selamat, kamu berhasil menyambungkan rekening/e-wallet kamu!

Meskipun demikian, penerima Kartu Prakerja harus hati-hati agar ketika menyambungkan rekening tidak gagal yang berakibat pada insentif tidak cair.

Baca Juga: Dijamin Cair, Lakukan Ini Agar Insentif Kartu Prakerja Tidak Gagal dan Sedang Diproses Terus

Pastikan memasukkan nomor rekening atau nomor HP yang digunakan di e-wallet  dengan benar dan OTP yang benar.

Jika kamu gagal karena memasukkan nomor HP yang belum terdaftar di e-wallet, daftarkan terlebih dahulu ke e-wallet pilihan kamu (OVO, LinkAja, atau Gopay). Jangan lupa segera upgrade akun e-wallet.

Rekening bank atau e-wallet akan gagal tersambung jika NIK di rekening bank atau e-wallet tidak sama dengan yang teregistrasi di akun Kartu Prakerja. Penerima wajib memakai NIK kamu sendiri yang terdaftar di akun Kartu Prakerja dan tidak boleh memakai NIK orang lain.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 10 Dibuka, 7 Kriteria Ini Dijamin Gagal Lolos Seleksi di www.prakerja.go.id

E-wallet juga akan gagal tersambung jika kamu belum upgrade akun e-wallet kamu. Lakukan upgrade akun e-wallet kamu terlebih dahulu di aplikasi e-wallet yang ingin kamu sambungkan.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler