Terungkap! Ini Penyebab Kenapa Insentif Kartu Prakerja 2023 Gagal Cair, Lakukan Langkah Ini agar Cair

7 April 2023, 18:30 WIB
Ilustrasi - Lakukan ini agar insentif Kartu Prakerja tidak gagal cair. /Tangkap Layar Instagram/@prakerja.go.id

BERITA DIY - Ternyata ini dia penyebab kenapa insentif Kartu Prakerja 2023 sebesar Rp700 ribu gagal cair. Coba lakukan langkah berikut.

Program Kartu Prakerja 2023 kembali bergulir. Saat ini, pembukaan seleksi sudah sampai ke gelombang 51.

Sejak awal tahun 2023, program Kartu Prakerja sudah membuka tiga kali gelombang, yakni gelombang 49, 50, dan 51.

Kendati sudah tiga kali gelombang, tetapi masih banyak para peserta Kartu Prakerja yang masih kebingungan bagaimana cara mencairkan insentif.

Baca Juga: Link Resmi Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 51, Login Dashboard prakerja.go.id Sekarang Dapatkan Rp 6 Juta

Bahkan, ada pula beberapa peserta yang menemui kendala kenapa insentif Kartu Prakerja 2023 yang sebesar Rp700 ribu gagal cair.

Jangan khawatir, ada solusi yang bisa dilakukan bagi para peserta Kartu Prakerja yang mengalami insentif gagal cair.

Manfaat Kartu Prakerja

Sebelum berlanjut, alangkah lebih baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu apa saja manfaat Kartu Prakerja yang bisa didapatkan.

Baca Juga: Lolos Kartu Prakerja Gelombang 50 Belum Dapat Insentif? Ini Solusi Bisa Dapat Dana hingga Rp4,2 Juta

 

Tentu saja, banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan bagi peserta Kartu Prakerja yang lolos seleksi gelombang.

Manfaat yang mayoritas diincar ialah insentif atau dana bantuan sebesar Rp700 ribu yang terdiri dari insentif Rp600 ribu dan honor survey evaluasi Rp100 ribu.

Selain itu, peserta Kartu Prakerja juga bakal mendapatkan saldo pelatihan kerja sebesar Rp3,5 juta per orang.

Saldo pelatihan kerja tersebut bisa digunakan oleh peserta untuk membeli pelatihan kerja di dashboard Kartu Prakerja.

Baca Juga: SUDAH BUKA! Login Dashboard Kartu Prakerja Sekarang Dapatkan Rp5 Juta Sebulan Sebelum Daftar Gelombang 51 2023

Untuk insentif dan honor survey, peserta bisa mencairkannya lewat rekening BNI dan BCA serta E-wallet seperti GoPay, LinkAja, OVO, atau DANA.

Solusi Insentif Gagal Cair

Bagi Anda yang menghadapi masalah insentif Kartu Prakerja gagal cair padahal sudah ikut pelatihan kerja, silakan lakukan langkah berikut:

1. Pastikan Anda sudah menyelesaikan pelatihan hingga dapat e-Sertifikat

2. Jika masih gagal, coba pastikan bahwa rekening yang Anda masukkan untuk mencairkan insentif sudah benar

Baca Juga: Klik Link Ini untuk Daftar Kartu Prakerja Gelombang 51 jika Dibuka, Cek Tanda Lolos Seleksi Dapat Rp4,2 Juta

3. Jika masih ada kendala, pastikan Anda sudah memberikan rating dan ulasan ke platform mitra Kartu Prakerja

4. Apabila ketiga langkah di atas sudah dilakukan tetapi masih juga ada kendala, silakan laporkan ke CS Kartu Prakerja di nomor 0800-150-3001 atau bisa juga dengan mengirimkan formulir pengaduan di website prakerja.go.id.

Demikian informasi mengenai penyebab insentif Kartu Prakerja gagal cair dan cara atau solusi untuk mengatasinya.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler