Harga Bawang Merah Hari Ini 21 Februari 2023 di Jatim, Jateng hingga Jakarta: 1 Kg Turun Sampai Rp6 Ribuan

21 Februari 2023, 12:05 WIB
Ilustrasi - Harga bawang merah hari ini 21 Februari 2023 Jatim (Jawa Timur), Jateng (Jawa Tengah) - Jakarta, 1 kg turun sampai Rp6 ribuan di daerah ini. /PEXELS/Ravi Kant

BERITA DIY - Simak harga bawang merah hari ini Selasa, 21 Februari 2023 Jatim (Jawa Timur), Jateng (Jawa Tengah) hingga Jakarta. Bawang merah 1 kg turun sampai Rp6 ribuan.

Akhir-akhir ini harga bawang merah mahal di pasaran. Namun sekarang di sejumlah daerah harga per 1 kg bawang merah mulai turun perlahan. Cek harga bawang di seluruh provinsi di Indonesia di sini.

Berapa harga 1 kg bawang merah hari ini Selasa, 21 Febaruari 2023 di wilayah provinsi Jawa Timur, Jawa Tengah hingga Jakarta? Berlaku juga untuk kota Solo, Semarang hingga Brebes yang termasuk Jateng.

Setiap 1 kg bawang merah dapat dibeli dengan harga Rp30.000 di Jatim, yang semula dibanderol Rp33.500 dan turun Rp3.500. Harga rata-rata di Jateng Rp31.800 per kg.

Baca Juga: Harga Emas Antam Pegadaian Hari Ini 21 Februari 2023 Merosot Jadi Lebih Murah: Ukuran 1 Gram Turun Rp2 Ribu

Dilansir dari data Informasi Pangan Jakarta update terbaru hari ini, harga rata-rata 1 kg bawang merah di DKI Jakarta saat ini adalah Rp44.676.

Namun di Pasar Koja Baru mencapai Rp60.000 per kg dan menjadi harga tertinggi di Ibu Kota. Harga bawang merah terendah Rp30.000 per kilo di Pasar Kali Deres.

Harga di Jabar turun Rp6.886, bawang merah yang semula dipatok Rp45.286 per kg sekarang jadi Rp38.400 per kg. Harga di Jaksel Rp45.556 usai turun Rp1.244.

Bawang merah di Jakarta Pusat stabil, tetap dibanderol Rp45.000 per kg. Namun harga di Jaktim malah naik, 1 kg semula dibanderol Rp42.583 kini jadi Rp43.444.

Baca Juga: Naik! Harga BBM Pertamax di Pertamina, Shell, BP AKR dan VIVO per 1 Februari 2023

Inilah daftar harga bawang merah ukuran sedang di seluruh provinsi di Indonesia hari ini Selasa, 21 Februari 2023 dilansir dari laman PIHPS:

Nama Provinsi - Harga Kemarin - Harga Hari Ini

Bali - Rp29.250 - Rp27.250

NTB - Rp31.250 - Rp31.250

Riau - Rp31.850 - X

Sumatera Barat - Rp32.900

Jawa Timur - Rp33.500 - Rp30.000

Kepulauan Riau - Rp34.200 - X

Jambi - Rp35.150 - X

Sumatera Utara - Rp35.750 - X

Lampung - Rp36.250 - Rp35.750

Sulawesi Selatan - Rp36.550 - Rp36.300

Jawa Tengah - Rp36.900 - Rp31.800

Baca Juga: Update Harga Pangan Terbaru 26 Januari 2023: Harga Cabai Turun, Minyak Goreng Naik, Beras Bagaimana?

NTT - Rp37.100 - Rp37.100

Sulawesi Barat - Rp37.100 - X

Kalimantan Barat - Rp38.400 - X

Jawa Barat - Rp38.700 - Rp36.900

Bengkulu - Rp38.900 - X

Aceh - Rp39.150 - Rp36.250

Banten - Rp40.600 - Rp40.250

Sumatera Selatan - Rp40.600 - Rp39.600

Kalimantan Selatan - Rp40.750 - Rp40.750

DKI Jakarta - Rp40.850 - X

Sulawesi Utara - Rp41.000 - Rp40.400

DIY - Rp41.750 - X

Kalimantan Timur - Rp42.250 - X

Kalimantan Tengah - Rp43.000 - X

Baca Juga: Penyebab Harga Beras Naik Dilengkapi Harga Beras Hari Ini di Indomaret Cs dan Pasar Tradisional

Sulawesi Tengah - Rp43.000 - Rp42.600

Kepulauan Bangka Belitung - Rp43.650 - X

Maluku - Rp43.750 - X

Sulawesi Tenggara - Rp44.150 - X

Gorontalo - Rp45.000 - Rp45.000

Kalimantan Utara - Rp45.150 - Rp45.150

Papua - Rp54.600 - Rp55.000

Papua Barat - Rp56.250 - X

Maluku Utara - Rp60.000 - X

Itulah harga bawang merah hari ini Selasa, 21 Februari 2023 Jatim (Jawa Timur), Jateng (Jawa Tengah) hingga Jakarta, per 1 kg turun sampai Rp6 ribuan.***

Editor: Sani Charonni

Tags

Terkini

Terpopuler