Bocoran Jadwal Pengumuman Gelombang 33, Berikut 3 Tanda Lolos Kartu Prakerja di prakerja.go.id

21 Juni 2022, 16:55 WIB
Ilustrasi - Berikut jadwal pengumuman Kartu Prakerja gelombang 33. /Tangkap Layar Situs/prakerja.go.id

BERITA DIY - Simak bocoran jadwal pengumuman peserta lolos Kartu Prakerja gelombang 33. Berikut tiga tanda lolos di prakerja.go.id.

Seperti diketahui, pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 33 telah resmi ditutup sejak Senin, 20 Juni 2022 lalu.

Kini, pendaftar tinggal menunggu waktu hingga pengumuman peserta lolos resmi dirilis.

Setidaknya ratusan ribu nama pendaftar dipastikan lolos dan berhak melanjutkan ke tahap berikutnya.

Baca Juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 33 Ditutup, Cek Hasil Seleksi Login Dashboard Pakai Alamat Email dan Password

Melihat mekanisme pola pada gelombang-gelombang sebelumnya, pengumuman seleksi Kartu Prakerja biasanya dirilis sekitar tiga hari setelah penutupan pendaftaran Kartu Prakerja.

Dengan begitu diprediksi pengumuman seleksi Kartu Prakerja dirilis pada pada Jumat, 24 Juni 2022 mendatang.

Namun, tanggal tersebut masihlah bersifat prediksi sementara. Dimana hingga kini pihak Kartu Prakerja belum mengkonfirmasi secara langsung tanggal pasti pengumuman gelombang 33 akan dirilis.

Lebih lanjut, pendaftar bisa mendeteksi terlebih dulu apakah dirinya lolos atau tidak dalam seleksi Kartu Prakerja.

Tanda tersebut ialah mendapatkan SMS notifikasi kelolosan melalui nomor yang telah didaftarkan di akun prakerja.

Baca Juga: Selamat! Penerima SMS Ini LOLOS Kartu Prakerja Gelombang 33, Cek Penyebab Tidak Diterima Bagi yang Gagal

Kemudian, peserta lolos juga akan mendapatkan informasi melalui E-Mail yang sudah didaftarkan. 

Tanda ketiga ialah, saldo yang otomatis terisi di akun Prakerja. Untuk mengetahui tanda ini, pendaftar harus terlebih dulu login ke dashboard prakerja.go.id.

Peserta lolos akan mendapatkan modal saldo sebesar Rp1 juta untuk membeli pelatihan.

Kemudian, pasca pelatihan selesai dilakukan peserta juga akan menerima insentif tunai yang bisa dicairkan sebesar Rp2,55 juta.

Bagi para pendaftar yang lolos nantinya akan diminta untuk menonton video pengenalan program yang telah disediakan oleh penyelenggara dalam dashboard akun. Setelah itu, maka harus membeli pelatihan program di berbagai mitra.

Setelahnya, peserta Kartu Prakerja dapat membeli pelatihan pertama yang bisa dipilih sesuai minat yang dikehandaki menggunakan saldo yang sudah otomatis tersedia pada akun Prakerja.

Baca Juga: Cek Pengumuman Peserta Lolos Kartu Prakerja Gelombang 33, Ketahui Langkah Tanpa Login di Dashboard Akun

Jika telah menyelesaikan proses pelatihan hingga usai, maka para pendaftar akan mendapatkan sejumlah insentif. Jumlah pertama yaitu Rp600 ribu yang didapat dalam 4 bulan, serta Rp150 ribu sebagai biaya survey.

Demikian informasi mengenai  bocoran jadwal pengumuman peserta lolos Kartu Prakerja gelombang 33 lengkap dengan tiga tanda lolos di prakerja.go.id.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Tags

Terkini

Terpopuler