5 Alasan Tak Lolos Kartu Prakerja, Jangan Ulangi di Gelombang 27 yang Akan Segera Dibuka: Cek prakerja.go.id

15 April 2022, 18:50 WIB
Ketahui penyebab tidak lolos pendaftaran Kartu Prakerja di www.prakerja.go.idgelombang 26 tahun 2022. /https://www.prakerja.go.id/

BERITA DIY - Berikut lima alasan tak lolos Kartu Prakerja. Jangan ulangi dan perbaiki di gelombang 27 yang akan segera dibuka di prakerja.go.id.

Jangan kaget bila gagal menjadi peserta Kartu Prakerja gelombang 26. Bisa jadi Anda melakukan salah satu dari lima alasan tak lolos Kartu Prakerja.

Lima alasan berikut dikumpulkan dari sejumlah penyebab kegagalan seleksi Kartu Prakerja pada gelombang-gelombang sebelumnya.

Baca Juga: Kapan Kartu Prakerja Gelombang 27 Buka? Cek KTP-mu, Pemilik NIK Ini yang Bisa Masuk Daftar Peserta Lolos

Untuk diketahui, pengumuman peserta lolos Gelomban 26 nantinya dapat diakses secara mandiri melalui laman resmi www.prakerja.go.id.

Pendaftar Program Kartu Prakerja terbuka bagi semua WNI 18 tahun ke atas, baik pencari kerja, lulusan baru, korban PHK, karyawan maupun pelaku wirausaha.

Selain itu, pendaftar juga tidak sedang mengikuti pendidikan formal, tidak tercatat di DTKS Kemsos, bukan penerima BSU, BPUM, bukan TNI/Polri, ASN, Kepala Desa/Perangkat Desa, Komisaris BUMN/BUMD, Anggota DPR, DPRD.

Lebih lanjut, adapun lima kesalahan yang menjadi penyebab tidak lolos Kartu Prakerja di antaranya:

 Baca Juga: Lolos Gelombang 26? Begini Cara Beli Pelatihan di 7 Platform untuk Kartu Prakerja

1. Pendaftar sudah pernah lolos di gelombang sebelumnya.

2. Pendaftar masih aktif sekolah atau kuliah.

3. Pendaftar terdaftar sebagai penerima bantuan sosial (bansos) lainnya dari kementerian/lembaga terkait.

5. Pernah dicabut kepesertaanya pada gelombang sebelumnya sehingga masuk daftar blacklist.

Pendaftar yang lolos Kartu Prakerja, nantinya akan mendapat sejumlah insentif seperti di antaranya saldo pelatihan senilai Rp1 juta.

Pelatihan bersertifikat yang bisa dijadikan penunjang untuk melamar kerja, kemudian insentif yang bisa dicairkan senilai Rp2,55 juta.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 26 Resmi DItutup, Ini Tanda Lolos Seleksi dan Cara Cek Pengumuman

Sementara itu, terkait jadwal pembukaan Kartu Prakerja gelombang 27 sampa saat ini belum bisa dipastikan. 

Namun, diprediksi akan segera dibuka dalam waktu dekat. Informasi lebih lanjut, pendaftar bisa memantau Instagram @prakerja.go.id untuk mengetau update pembukaan dan penutupan gelombang.

Demikian informasi mengenai lima alasan mengapa tak lolo Kartu Prakerja serta bocoran jadwal pembukaan gelombang 27 di prakerja.go.id.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Tags

Terkini

Terpopuler