Cara Pastikan Kepesertaan Penerima Bansos PKH di cekbansos.kemensos.go.id Biar PKH November Tahap 4 Cair

8 November 2021, 15:50 WIB
Klik cekbansos.kemensos.go.id, Cara Daftar Bansos DTKS Kemensos dan Cek Penerima PKH 2021 /Instagram.com/@indonesiabaik.id

BERITA DIY- Bantuan sosial program keluarga harapan (Bansos PKH) dijadwalkan cair untuk tahap 4 bulan November 2021. Pastikan nama kamu terdaftar sebagai penerima PKH di situs cekbansos.kemensos.go.id.

Selama setahun, Bansos PKH disalurkan dalam empat tahap. Tahap 1 untuk periode Januari-Maret, tahap 2 April-Juni, tahap 3 Juli-September, dan tahap 4 Oktober-November.

Seperti diketahui, Bansos PKH merupakan salah satu program perlindungan sosial Kemensos untuk menangulangi masalah kemiskinan. Sudah berjalan sejak 2007, Bansos PKH diberikan kepada mereka yang namanya tercantum di cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Cara Cek Penerima Bansos PKH Tahap 4 yang Cair November 2021 via Aplikasi Cek Bansos

Baca Juga: Solusi Jika NIK Tak Terdaftar di DTKS Kemensos Masih Bisa Daftar PKH Online Lewat Aplikasi Cek Bansos

Apabila nama tak ditemui di situs Cek Bansos, bisa lebih dulu pastikan kepesertaan penerima Bansos PKH lewat laman dtks.kemensos.go.id.

Laman DTKS atau Data Terpadu Kesejahteraan Sosial merupakan laman yanag mencakup Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) juga Penerima Bantuan dan Pemberdayaan Sosial serta Potensi dan Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS).

Sehingga, ada baiknya masyarakat memastikan diri dulu telah terdaftar sebagai penerima di situs DTKS.

Begini cara cek kepesertaan penerima Bansos PKH di laman DTKS Kemensos dtks.kemensos.go.id:

Baca Juga: BLT Anak Sekolah Rp900 Ribu hingga Rp2 Juta untuk KPM Bansos PKH Cair di November 2021 Tahap 4, Cek Rekening

- Akses webstie DTKS Kemensos di dtks.kemensos.go.id;
- Pilih menu Cek Penerima Bansos di sisi atas tampilan website;
- Isi formulir Pencarian Data Penerima Manfaat (PM) Bansos;
- Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan
- Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP
- Ketikkan 8 huruf kode (dipisahkan spasi) yang tertera dalam kotak kode
- Jika huruf kode kurang jelas, klik ikon Muat Ulang untuk mendapatkan huruf kode baru
- Klik tombol CARI DATA

Jika website memunculkan data informasi terkait nama Penerima Manfaat seperti nama lengkap, alamat lengkap, jenis bansos, dan periode pencairan, itu artinya Anda merupakan penerima manfaat bansos.

Namun jika sebaliknya, website tak dapat menemukan nama Anda berarti Anda diminta untuk mendaftarkan diri lebih dulu.

Begini alur pendaftaran dan penetapan penerima bantuan program perlindugan sosial Kemensos:

1. Masyarakat (fakir miskin) mendaftarkan diri ke Desa/Kelurahan setempat dengan membawa KTP dan KK.

2. Selanjutnya akan dilakukan Musyawarah di tingkat Desa/Kelurahan untuk membahas kondisi warga yang layak masuk ke dalam DTKS.

3. Hasilnya akan ditampilkan Berita Acara yang ditandatangani oleh Kepala Desa/Lurah dan perangkat desa lainnya.

4. Berita Acara kemudian digunakan oleh Dinas Sosial untuk melakukan verifikasi dan validasi data dengan instrumen lengkap melalui kunjungan rumah tangga.

Baca Juga: November 2021 Bansos PKH Masih Cair? Login di cekbansos.kemensos.go.id Buat Cek Jadwal Penyaluran

5. Data yang telah diverifikasi dan validasi kemudian diinput di aplikasi Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS) oleh Operator Desa/Kecamatan.

6. Data yang sudah diinput di SIKS akan diproses oleh Dinas Sosial untuk verifikasi dan validasi lapor kepada Bupati/Walikota.

7. Bupati/Walikota menyampaikan hasil verifikasi dan validasi Data yang telah disahkan kepada Gubernur untuk diteruskan kepada Menteri.

Nanti setelah ditetapkan sebagai penerima bantuan, bisa cek kembali penerima manfaat bansos PKH di situs cekbansos.kemensos.go.id cukup menggunakan nama dan alamat lengkap.

Demikian cara cek kepesertaan Bansos PKH di situs cekbansos.kemensos.go.id agar dapat cairkan bantuan tahap 4 di November 2021.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler