Intip Jadwal Pengumuman Kartu Prakerja Gelombang 21, Simak 2 Tanda Ini Jika Lolos Menjadi Peserta

22 September 2021, 09:36 WIB
ILUSTRASI - Waktu dan jadwal pengumuman kartu Prakerja gelombang 21 serta tanda lolos. /https://www.prakerja.go.id/

BERITA DIY - Ketahui jadwal pengumuman kartu Prakerja gelombang 21 yang akan segera diumumkan melalui beberapa tanda yang akan didapat oleh para pendaftar jika lolos menjadi peserta.

Program kartu Prakerja gelombang 21 akan segera memasuki tahap pengumuman lolos atau tidaknya para pendaftar menjadi peserta. Meskipun belum ada informasi pasti terkait jadwal atau waktu yang akan dilakukan. 

Namun para pendaftar dapat mengetahui mengetahui jadwal atau waktu pengumuman melalui beberapa cara yang telah dilakukan sebelumnya.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 21 Diumumkan Hari Ini? Ini 17 Peserta yang Lolos Beserta 3 Tanda Menjadi Penerima

Untuk mengetahui waktu atau jadwal pengumuman kartu Prakerja gelombang 21, para pendaftar dapat mempelajari melalui gelombang-gelombang yang telah usai sebelumnya.

Pada gelombang-gelombang sebelumnya pengumuman kartu Prakerja dilakukan beberapa hari setelah ditutup pendaftaran. Rentang waktu pengumuman dengan penutupan dilakukan 3 hari hingga 1 minggu setelah ditutup.

Sehingga besar kemungkinan pengumuman pada gelombang kali ini akan dilakukan paling lama 1 minggu setelah penutupan pendaftaran gelombang yang telah dilakukan sebelumnya.

Baca Juga: Besok Batas Akhir Pembelian Pelatihan Pertama Penerima Kartu Prakerja Gelombang 18, Simak Cara Beli Pelatihan

Sebelumnya pendaftaran gelombang 21 telah dilakukan pembukaan pendaftaran pada beberapa waktu yang lalu tepatnya pada Selasa 16 September 2021.

Pada gelombang kali ini pihak penyelenggara menargetkan jumlah pendaftar yang akan menjadi peserta lebih rendah dari gelombang sebelumnya. Pada gelombang sebelumnya jumlah peserta mencapai 800 ribu.

Sedangkan jumlah kuota peserta pada gelombang 21 ini berkurang. Terhitung jumlah kuota yang diberikan oleh penyelenggara hanya mencapai 754 ribu orang yang akan menjadi peserta program tersebut.

Baca Juga: PENGUMUMAN! 754 Ribu Pendaftar Kartu Prakerja Gelombang 21 Dapat 3 Tanda, Ini Cara Penentuan Peserta Lolos

Lebih lanjut, bagi para pendaftar program nantinya dapat mengetahui pengumuman lolos atau tidak menjadi peserta melalui berbagai tanda. Terdapat 2 tanda untuk mengetahui hal tersebut. 

Salah satu tanda yang akan diketahui adalah saat pendaftar menerima pesan atau SMS pada nomor yang telah diberikan saat melakukan pendaftaran program.

Selain itu, tanda lolos atau tidak menjadi peserta juga dapat diketahui melalui dashboard akun. Dalam dashboard nantinya akan muncul pengumuman jika dinyatakan lolos sebagai peserta.

Baca Juga: Golongan Lolos dan Pasti Gagal Kartu Prakerja Gelombang 21, Simak Tanda Penerima dan Cek www.prakerja.go.id

Bagi para pendaftar yang lolos nantinya akan diminta untuk menonton video pengenalan program yang telah disediakan oleh penyelenggara dalam dashboard akun. Setelah itu, maka harus membeli pelatihan program di berbagai mitra.

Jika telah menyelesaikan proses pelatihan hingga usai, maka para pendaftar akan mendapatkan sejumlah insentif. Jumlah pertama yaitu Rp600 ribu yang didapat dalam 4 bulan, serta Rp150 ribu sebagai biaya survey.

Demikianlah informasi mengenai waktu atau jadwal pengumuman kartu Prakerja gelombang 21 serta 2 tanda yang dapat diketahui oleh pendaftar.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa

Tags

Terkini

Terpopuler