Tanggal 14 Februari 2024 Diperingati Sebagai Hari Apa, Apakah Libur? Ini Jawabannya

- 1 Februari 2024, 16:00 WIB
Penjelasan tanggal 14 Februari 2024 diperingati sebagai hari apa dan apakah libur cek jawabannya di sini.
Penjelasan tanggal 14 Februari 2024 diperingati sebagai hari apa dan apakah libur cek jawabannya di sini. /PIXABAY/Darkmoon_Art

BERITA DIY - Simak informasi tanggal 14 Februari 2024 diperingati sebagai hari apa, cek jawaban apakah libur atau tidak di sini.

Hari pertama di bulan Februari, hari yang baik untuk merencanakan liburan maupun tujuan di bulan ini. Untuk itu penting untuk melihat daftar hari libur di bulan ini.

Tak hanya itu saja, penting untuk mengetahui ada peringatan hari penting apa di tanggal-tanggal tertentu bulan ini agar Anda dapat menyesuaikan agenda Anda.

Salah satu tanggal yang cukup menarik perhatian adalah tanggal 14 Februari 2024 mendatang. Pertanyaan muncul tanggal 14 Februari diperingati sebagai hari apa dan apakah libur.

Baca Juga: Syarat Pendaftaran Taruna Akmil 2024, Info Link Daftar dan Jadwal Pendaftaran Akademi Militer TNI Dibuka Kapan

Tanggal 14 Februari 2024 mendatang memang merupakan hari yang istimewa bagi masyarakat Indonesia, karena pada tanggal tersebut akan dilaksanakan Pemilu 2024.

Selain Pemilu 2024, tanggal 14 Februari 2024 juga diperingati sebagai Hari Valentine dan Hari Rabu Abu. Apakah itu? Cek penjelasannya di sini.

Hari Valentine

Hari Valentine atau dalam bahasa Inggris valentine's day merupakan peringatan hari kasih sayang yang setiap tahunnya diperingati pada tanggal 14 Februari.

Melalui peringatan Hari Valentine ini, banyak masyarakat yang akan mengungkapkan rasa sayangnya kepada orang terkasih dengan cara yang romantis.

Baca Juga: Contoh Kultum tentang Isra Miraj Singkat untuk Meneguhkan Iman kepada Allah SWT

Hari Rabu Abu

Hari Rabu Abu merupakan salah satu hari penting bagi umat Katolik di dunia dan Indonesia, di mana pada Rabu Abu merupakan hari pertama masa prapaskah.

Setiap tahunnya peringatan hari Rabu dirayakan dengan tanggal yang berbeda-beda namun ditetapkan 40 hari sebelum hari paskah. Pada hari Rabu Abu ini, umat Katolik akan datang ke gereja dan menerima abu di dahi sebagai tanda pertobatan.

Hari Pemilu 2024

Tanggal 14 Februari 2024 juga dipilih sebagai hari Pemilu 2024. Pada hari ini seluruh rakyat Indonesia akan melaksanakan pesta demokrasi yaitu menggunakan hak pilih untuk memilih sejumlah komponen pemerintah.

Adapun pada pemilu 2024 mendatang, masyarakat akan memilih Presiden dan Wakil Presiden, Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD), Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Baca Juga: Clip Claps Game Penghasil Uang PayPal Tercepat 2024 Bisa Ditransfer Jadi Saldo DANA

Tanggal 14 Februari 2024 Apakah Libur?

Berdasarkan SKB 3 Menteri tanggal 14 Februari 2024 tidak termasuk dalam hari libur nasional maupun cuti bersama.

Namun berdasarkan UU Nomor 7 Tahun 2027 tentang Pemilihan Umu, pada hari pemungutan suara dilaksanakan secara serentak pada hari libur atau hari yang diliburkan secara nasional.

Maka bisa disimpulkan tanggal 14 Februari 2024 adalah hari libur nasional yang berkaitan dengan Pemilu 2024.

Sementara berkaitan dengan hari valentine atau rabu abu, bukanlah hari libur, namun karena dirayakan pada hari yang sama maka termasuk libur.

Demikian informasi jawaban tanggal 14 Februari 2024 diperingati sebagai hari apa dan apakah libur.***

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah