Tol Tegal Cilacap Kapan Selesai? Daftar Desa Terdampak Pembebasan Lahan dan Besaran UGR

- 3 Oktober 2023, 18:44 WIB
Ilustrasi / Info Tol Tegal Cilacap kapan selesai dan daftar desa yang terdampak pembebasan lahan dan besaran UGR.
Ilustrasi / Info Tol Tegal Cilacap kapan selesai dan daftar desa yang terdampak pembebasan lahan dan besaran UGR. /Berita DIY/ MR Firmansyah

BERITA DIY - Simak informasi Tol Tegal Cilacap kapan selesai dan daftar desa yang terdampak pembebasan lahan dan besaran UGR.

Salah satu proyek nasional berupa jalan bebas hambatan teranyar yang akan dibangun oleh Pemerintah yakni jalan Tol Tegal - Cilacap.

Jalan tol ini akan menghubungkan Kabupaten Tegal dengan Kabupaten Cilacap di Jawa Tengah.

Tujuan dibagunnya tol ini yakni untuk memudahkan akses antar wilayah di Jawa Tengah dan sekitarnya.

Baca Juga: Pembebasan Lahan Tol Tegal - Cilacap Kapan Dimulai dan Desa Mana yang Dilewati? Ini Besaran UGR

Lalu kapan Tol Tegal - Cilacap selesai?

Sejauh ini Tol Tegal - Cilacap belum akan dibangun. Saat ini tahapan masih akan masuk pembebasan lahan.

Namun pembebasan lahan belum akan dimulai dalam waktu dekat, sebab tahapan sosialisasi dan konsultasi publik akan dikerjakan terlebih dahulu kepada warga terdampak.

Tahapan tersebut juga salah satunya untuk membahas besaran uang ganti rugi (UGR) untuk warga yang tanahnya terdampak.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x