Tol Probolinggo Banyuwangi Sudah Sampai Mana, Ini Update Terkini Tol Probowangi! Cek Peta Tol & Perubahan Rute

- 11 Agustus 2023, 17:09 WIB
Iluastrasi - Tol Probolinggo Banyuwangi dipercepat, peta jalan Tol Probowangi, kapan Tol Surabaya Banyuwangi selesai dan gerbang tol Banyuwangi - Situbondo.
Iluastrasi - Tol Probolinggo Banyuwangi dipercepat, peta jalan Tol Probowangi, kapan Tol Surabaya Banyuwangi selesai dan gerbang tol Banyuwangi - Situbondo. /instagram.com/@pupr_bpjt

Dalam proses pembangunannya, berbagai raksasa konstruksi nasional seperti PT Brantas Abipraya, PT Marga Konstruksi Nusantara, dan PT Hutama Karya Infrastruktur turut berkontribusi.

Baca Juga: Tol Surabaya - Banyuwangi Sudah Sampai Mana, Kapan Selesai? Ini Update Pembangunan Tol Probolinggo Banyuwangi

Bagaimana Progress Pembangunan Saat Ini?

Tol Probowangi terbagi menjadi tiga paket utama. Paket pertama yang menghubungkan Gending dan Kraksaan dengan panjang 12,88 km sudah menunjukkan progres pembebasan lahan mencapai 92,02%.

Sementara itu, ruas Kraksaan hingga Paiton yang terdapat dalam paket kedua dengan panjang 11,20 km memiliki progress pembebasan lahan sebesar 89,67%.

Adapun paket ketiga, yang mencakup ruas Paiton hingga Besuki dengan panjang 25,60 km, masih dalam tahap pembebasan lahan dengan progress 28,48%.

Apa Saja Perubahan dalam Rute Tol Probowangi?

Dibandingkan dengan rencana awal, proyek tol ini mengalami perubahan signifikan dalam rute. Meskipun awalnya proyek diharapkan menghubungkan Tol Trans-Jawa hingga Banyuwangi, kini rencana tersebut hanya sebatas Probolinggo hingga Besuki.

Baca Juga: Tol Surabaya - Banyuwangi Sudah Sampai Mana, Kapan Selesai? Ini Update Pembangunan Tol Probolinggo Banyuwangi

Perubahan ini dilandasi oleh evaluasi ekonomi yang menunjukkan bahwa potensi ekonomi ruas Besuki-Banyuwangi kurang maksimal.

Halaman:

Editor: MR Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah