Contoh Teks Sambutan Halal Bihalal Lebaran 2023 Singkat untuk Ketua Panitia atau Acara Tingkat RT

- 26 April 2023, 14:10 WIB
Ilustrasi - Contoh teks sambutan halal bihalal singkat Lebaran Idul Fitri dan Syawal 2023 untuk ketua panitia, tuan rumah atau tingkat RT, mudah dihafal.
Ilustrasi - Contoh teks sambutan halal bihalal singkat Lebaran Idul Fitri dan Syawal 2023 untuk ketua panitia, tuan rumah atau tingkat RT, mudah dihafal. /PEXELS/RODNAE Productions

yang mana telah memberikan nikmat sehat dan nikmat umur panjang kepada kita semua, sehingga pada kesempatan (pagi/siang/sore/malam) ini, kita bisa berkumpul di acara halal bihalal ini dalam keadaan sehat wal'afiat.

Tak lupa sholawat serta salam semoga tetap tercurahkan kepada Nabi Muhammad, rasulullah yang menjadi suri teladan dan yang kita nantikan safaatnya kelak di yaumul kiyamah.

Baca Juga: Contoh Tema dan Sambutan Halal Bihalal Syawal 2023: Cocok Untuk Acara di Kantor

Alhamdulillah Allah telah mengizinkan kita bertemu dengan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1444 H kali ini. Semoga puasa dan amal sholeh kita diterima dan kita diberikan kesempatan untuk bertemu Ramadhan berikutnya.

Saya selaku (kepala desa/pimpinan/kepala ...), mengucapkan banyak terimakasih kepada para tamu yang telah menyempatkan waktu untuk hadir di acara halal bihalal ini.

Mohon maaf jika ada kekurangan dalam penyediaan tempat maupun kekurangan dalam hal lain. Saya berharap acara ini dapat berjalan dengan lancar dan dapat menjadi jembatan untuk memperkuat ukhuwah islamiyah.

Momen seperti ini adalah waktu yang tepat untuk mempererat hubungan atau silaturahmi yang sempat renggang. Tidak hanya itu, kita juga bisa bertemu dengan saudara-saudari kita yang mungkin sebelumnya sulit untuk bertemu.

Baca Juga: Bacaan Doa Silaturahmi Idul Fitri Acara Halal Bihalal di Kantor Teks Arab Latin dan Artinya

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah