Contoh Teks Khutbah Jumat Nuzulul Quran: Antara Bermedia Sosial dan Membaca Al-Qur’an Lengkap dengan Doa

- 6 April 2023, 14:00 WIB
Ilustrasi - Contoh teks khutbah Jumat Nuzulul Quran dengan tema antara bermedia sosial dan membaca Al Quran lengkap dengan doa menyentuh.
Ilustrasi - Contoh teks khutbah Jumat Nuzulul Quran dengan tema antara bermedia sosial dan membaca Al Quran lengkap dengan doa menyentuh. /Freepik/Sketchepedia

فَيَا عِبَادَ اللهِ، أُوْصِيْنِيْ نَفْسِيْ وَإِيَّاكُمْ بِتَقْوَى اللهِ. فَقَدْ فَازَ الْمُتَّقُوْنَ.
وقال تعالى في كتابه الكريم، إِنَّا نَحْنُ نَزَّلْنَا الذِّكْرَ وَإِنَّا لَهُ لَحَافِظُونَ

Ma’asyiral Hadirin, jamaah jumah hafidzakumullah,

Saya berwasiat kepada pribadi saya sendiri, juga kepada hadirin sekalian. Marilah kita senantiasa meningkatkan taqwa kita kepada Allah subhanahu wa ta’ala dengan berusaha melaksanakan perintah-perintah-Nya dan menjauhi larangan-larangan-Nya. Semoga kita kelak dimasukkan surga Allah bersama orang-orang yang bertakwa, amin.

Hadirin hafidzakumullah,

Kita sekarang berada dalam era digital. Semua serba canggih. Hampir semua aktivitas kita selalu berkawan dengan mesin. Mayoritas masyarakat yang hidup di atas tanah air bumi pertiwi ini setiap saat bisa mengakses informasi.

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat dengan Tema Perpisahan dengan Bulan Ramadhan yang Menyentuh Hati, Singkat dan Mendalam

Tidak harus menunggu tetangganya bercerita dari mulut ke mulut, atau menunggu media-media konvensional seperti televisi, radio, koran dan lain sebagainya melakukan siaran atau menggambarkan sesuatu.

Kini informasi cukup didapat lewat telepon genggam melalui jaringan internet yang bisa diakses kapan pun dan di mana pun.

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x