Selamat Ya! Tenaga Honorer Ini Tak Perlu Ikut Tes CASN Langsung Penempatan di Seleksi PPPK 2023

- 22 Maret 2023, 18:45 WIB
Ilustrasi. Info sejumlah tenaga honorer tak perlu ikut tes CASN langsung dapat penempatan di seleksi PPPK Guru 2023 sumber dari Kemdikbud.
Ilustrasi. Info sejumlah tenaga honorer tak perlu ikut tes CASN langsung dapat penempatan di seleksi PPPK Guru 2023 sumber dari Kemdikbud. /Instagram.com/@nadiemmakarim

BERITA DIY - Banyak yang belum tahu bahwa ada sejumlah tenaga honorer yang tak perlu ikut tes CASN akan langsung dapat penempatan di seleksi PPPK Guru 2023 sumber dari Kemdikbud.

Info ini bersamaan dengan pengumuman PPPK Guru 2022 pada 10 Maret 2023 yang dinyatakan ada sekitar 250.300 lebih dinyatakan dalam kelulusan seleksi rekutmen CASN.

Sembari pengumuman kelulusan PPPK Guru 2022, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) serta Badan Kepegawaian Negara (BKN) membatalkan penempatan P1 sebanyak 3.043 tenaga honorer.

 

Dilansir dari Berita DIY, surat pembatalan penempatan P1 PPPK Guru 2022 dari Kemendikbud tercantum dalam edaran pengumuman Nomor 1199/B/GT.00.08/2023 ditandatangani oleh Direktur Jenderal GTK, Prof Dr Nunuk Suryani MPd.

Baca Juga: Segera Dibuka! Ini Perbedaan ASN, PNS, CPNS, PPPK, dan Honorer Beserta Besaran Gaji dan Jenjang Kariernya

Diketahui, pembatalan penempatan P1 dikarenakan ada sanggahan yang terverifikasi Kemendikbud dari pelamar kategori P1 yang tak lolos sebelumnya, hal ini mengubah kuota formasi.

Padahal, pelamar P1 PPPK Guru 2023 menjadi prioritas utama pengangkatan tenaga honorer menjadi ASN pada tahun 2023 ini.

 

Namun, Nunuk Suryani dalam konferensi persnya menyatakan jika pelamar P1 akan diikutsertakan dalam rekrutmen PPPK Guru 2023 dan lolos tanpa perlu mengikuti tes dan langsung menunggu penempatan oleh pemerintah daerah masing-masing tahun ini.

Berikut empat poin utama bagi pelamar P1 di PPPK Guru 2023:

1. Pembatalan penempatan P1 disebabkan karena proses sanggah dalam seleksi. Akan tetapi, pelamar P1 masih terdaftar kelulusannya.

Baca Juga: Info PPPK Guru 2022 Terbaru: Jadwal Pengumuman Kelulusan Pasca Sanggah dan Cara Isi DRH P3K 2023

2. Pembatalan penempatan, tidak mempengaruhi status pelamar sebagai peserta P1, artinya masih menjadi prioritas dalam rekrutmen PPPK guru tahun 2023 mendatang.

3. Pelamar P1 akan diikutsertakan dalam rekrutmen PPPK tahun 2023 dengan menggunakan status sebagai pelamar prioritas P1.

 

4. Penempatan P1 di seleksi tahun 2023 tidak akan tergeser dari sekolah induknya.

Adapun info lengkap terkait rekrutmen PPPK Guru 2023 bisa dicek di laman resmi https://gtk.kemdikbud.go.id/, akun Twitter: @gtk_kemdikbud.

Akun Instagram: ditjen.gtk.kemdikbud, Facebook: Ditjen GTK Kemdikbud RI dan YouTube: Ditjen GTK Kemdikbud RI.

Baca Juga: Tenaga Honorer Kategori Ini Dapat Golden Tiket Prioritas PPPK 2023 Tanpa Tes, Simak Penjelasannya

Demikian info sejumlah tenaga honorer tak perlu ikut tes CASN langsung dapat penempatan di seleksi PPPK Guru 2023 sumber dari Kemdikbud.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x