Fenomena Solstis Terjadi Tepat di Hari Ibu 22 Desember 2022, Apakah Bahaya dan Benarkah Dilarang ke Luar Rumah

- 21 Desember 2022, 16:21 WIB
Ilustrasi bulan - Penjelasan tentang fenomena Solstis, disertai dengan tanggapan dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Ilustrasi bulan - Penjelasan tentang fenomena Solstis, disertai dengan tanggapan dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). /Pixabay/Ponciano

BERITA DIY- Fenomena Solstis bertepatan dengan dirayakannya Hari Ibu di Indonesia. Pada hari ibu, Kamis, 22 Desember 2022, Apakah benar berbahaya dan dilarang ke luar rumah. Cek fakta ini

Apa sebenarnya fenomena Solstis itu?

Dilansir dari media sosial Instagram @brin_indonesia. Sebenarnya Solstis hanyalah fenomena astronomi biasa ketika matahari berada di paling utara atau paling selatan ketika mengalami gerak semu tahunannya.

Menurut informasi yang disampaikan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) pada akun sosial media nya, di Indonesia fenomena Solstis akan terjadi pada tanggal 22 Desember 2022 pukul 04.49 WIB .

Baca Juga: Penjelasan Ilmiah Fenomena Solstis 22 Desember 2022, Benarkah Tidak Boleh Keluar Rumah? Ini Dampak Solstis

Pada unggahan media sosial @brin_indonesia, sontak mengundang rasa penasaran dari netizen, “jadi bahaya atau egk,” kata akun @han***

“Gimana yang cari nafkah kudu keluar rumah,” ucap akun @sier**.

“Dampak Solstis pada manusia tentu tidak berbahaya. Imbauan untuk tidak keluar rumah adalah narasi disinformasi. Solstis adalah fenomena murni astronomis yang mempengaruhi iklim dan musim di bumi,”ujar Andi Pangerang Hasanuddin selaku Peneliti Pusat Riset Antariksa BRIN.

Disebutkan bahwa pernyataan tentang larangan keluar rumah saat terjadi nya Solstis ditampik langsung oleh Peneliti Pusat Riset Antariksa BRIN, Andi Pangerang.

Baca Juga: Fenomena Solstis 21 Desember Adalah Apa, Cek Fakta Tak Boleh Keluar Rumah Saat Siang Hari, Ini Kata Ahli

Informasi mengenai bahaya dan larangan keluar rumah ketika fenomena Solstis itu terjadi ternyata hoax. Fenomena Solstis merupakan fenomena alam biasa yang rutin terjadi setiap tahun.

Fenomena Solstis tahun 2022 ini terjadi bertepatan dengan dirayakannya hari spesial untuk ibu di Indonesia. Ya, Hari Ibu.

Masih dilansir dari situs resmi BRIN, Plt dan Kepala Or Penerbangan dan Antariksa Erna Sri Adiningsih berpendapat tidak mudah menyelaraskan tugas sebagai ibu dan wanita karier.

“Tidak mudah untuk dapat menyelaraskan tugas sebagai seorang ibu dan wanita karir terutama sebagai peneliti, hal yang harus dihadapi semua wanita karir bahwa ada kehidupan lain yang menantinya di rumah yang juga membutuhkan perhatian dan energi terutama untuk anak-anak,”Ujar Erna Sri Adiningsih.

Baca Juga: Ada Apa Tanggal 21 Desember 2022, Mitos Fenomena Solstis Matahari dan Dampak Durasi Siang di Indonesia

Pada talk show SUPER (Sosok Ibu dan Perempuan Berkarir) yang digelar BRIN untuk memperingati hari ibu, Erna juga mengatakan bahwa menjadi terbaik di kantor dan di rumah bukanlah suatu perkara mudah, harus mampu menjaga keseimbangan antara keluarga dan kantor.

“Jika menempatkan keluarga pada prioritas utama, kita pasti dapat mengatur porsi waktu yang sesuai untuk keluarga maupun pekerjaan,” imbuhnya.

Demikian penjelasan tentang fenomena Solstis yang terjadi tepat di Hari Ibu 22 Desember 2022. BRIN menegaskan tidak perlu khawatir karena fenomena Solstis tidak berbahaya dan masyarakat bisa beraktivitas di luar rumah.*** 

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x