Teks Doa Upacara Hari Pahlawan 2022 Singkat Mudah Dihafal, serta Urutan Upacara 10 November Lengkap

- 9 November 2022, 13:35 WIB
Ilustrasi upacara Hari Pahlawan 2022. Berikut ini teks doa upacara Hari Pahlawan 2022 singkat dan mudah dihafal, serta urutan upacara lengkap.
Ilustrasi upacara Hari Pahlawan 2022. Berikut ini teks doa upacara Hari Pahlawan 2022 singkat dan mudah dihafal, serta urutan upacara lengkap. /PIXABAY/ mufidpwt

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Penyayang,

Kami memohon kepada-Mu, terimalah persembahan dharma bhakti para pahlawan ksatria kusuma bangsa yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa kami, ampunilah mereka, lipat gandakanlah pahala atas keikhlasan mereka, dan tempatkan mereka di surga-Mu bersama para syuhada dan para nabi dan rasul-rasul-Mu.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Memberi Petunjuk,

Sadarkan hati kami sebagai generasi penerus, bahwa kemerdekaan yang kami nikmati ini merupakan hasil jerih payah, cucuran keringat dan tetesan air mata, dan juga tumpahan darah para pahlawan. Oleh karena itu, tunjukkan kami jalan yang benar, jalan yang telah ditempuh oleh para pahlawan kami dan berilah kami kekuatan dan petunjuk-Mu dalam melanjutkan perjuangan mereka dalam mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur, sejahtera lahir batin dibawah maghfirah dan rahmat-Mu.

Ya Allah, jadikanlah Peringatan Hari Pahlawan ini sebagai momentum membangkitkan semangat pahlawan di dada kami untuk memperkokoh persatuan dan juga kesatuan bangsa kami.

Ya Allah, Yang Maha Pengampun,

Ampunilah segala kesalahan dan dosa-dosa kami, dosa orang tua kami, guru-guru kami, para pemimpin kami, serta para pahlawan kami, Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.

Perkenankanlah kami untuk masuk ke surga-Mu dan jangan biarkan kami terjerumus ke dalam neraka yang amat pedih.

Subhana robbika robbil ‘izzati ‘amma yasifun wa salamun ‘alal mursalin wal hamdulillahi rabbil ‘alamin

Baca Juga: Tata Cara dan Susunan Upacara Hari Pahlawan 2022 Dilengkapi Amanat Upacara Menteri Sosial Resmi dari Kemensos

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x