Transfer ShopeePay ke DANA Minimal Berapa Pakai QR Code QRIS

- 8 Oktober 2022, 13:40 WIB
Cara transfer ShopeePay ke DANA minimal berapa pakai QR Code atau QRIS 2022 dan sebaliknya praktis dan gratis.
Cara transfer ShopeePay ke DANA minimal berapa pakai QR Code atau QRIS 2022 dan sebaliknya praktis dan gratis. /Tangkap layar shopee.co.id

BERITA DIY - Berikut ada cara transfer ShopeePay ke DANA minimal berapa pakai QR Code atau QRIS 2022 dan sebaliknya secara mudah serta cepat.

Kebutuhan transfer saldo ShopeePay ke DANA atau sebaliknya menjadi salah satu fitur dompet digital 2022.

Yang perlu diketahui, cara transfer ShopeePay ke DANA dan sebaliknya bisa dilakukan jika pengguna telah upgrade dompet digital ke layanan premium, ShopeePay Plus dan DANA Premium.

Jika kamu sudah upgrade kedua dompet digital tersebut, bisa dilakukan cara transfer saldo antar ShopeePay ke DANA dan sebaliknya.

Baca Juga: Cara Transfer DANA Lewat BCA Mobile KlikBCA 2022 Pakai Kode Virtual Account ATM BCA

Cek cara transfer saldo ShopeePay ke DANA 2022

- Silahkan download dan instal aplikasi Shopee dari Play Store atau App Store.

- Kemudian login menggunakan akun Shopee kamu.

- Klik menu ‘Saldo ShopeePay’.

- Setelah itu, klik menu ‘Transfer ke Bank’.

- Lantas masukan kode 8059 + nomor HP kamu yang terdaftar di aplikasi DANA. Contohnya begini: 8059081234568765.

- Terakhir, masukkan PIN akun ShopeePay, lalu klik OK.

- Selesai, proses transfer ShopeePay ke DANA berhasil.

Baca Juga: Cara Mengisi Saldo ShopeePay, Top Up Lewat HP atau Alfamart Usai Aktivasi Pembayaran Shopee Online

Cek cara transfer saldo DANA ke ShopeePay 2022

- Silahkan login ke aplikasi Shopee.

- Pilih menu ‘ShopeePay’.

- Kemudian pilih menu ‘Isi Saldo’.

- Pilih transfer via bank dan klik ‘Konfirmasi’.

- Berikutnya akan muncul kode transfer dengan nomor 893+.

- Kemudian buka aplikasi DANA.

- Pilih menu ‘Kirim’ dan pilih ‘Kirim ke Rekening Bank’.

- Silahkan isi kolom nama bank dan masukkan salinan kode transfer.

- Pilih menu ‘Tambah Bank Baru’.

- Masukkan besaran nominal transfer dari DANA ke ShopeePay sesuai keinginan.

- Klik 'Konfirmasi' jika informasi telah sesuai.

- Terakhir masukkan nomor PIN DANA.

- Terakhir, proses transfer DANA ke ShopeePay berhasil.

Baca Juga: Cara Mengisi ShopeePay Lewat Aplikasi BRI BRImo, SMS Banking dan M-Banking BCA

Cek cara transfer saldo ShopeePay ke DANA pakai QR Code

- Buka aplikasi Shopee dan klik bagian saldo ShopeePay.

- Pastikan kamu punya business fund ataupun merchant fund agar memudahkan untuk memiliki QR Code atau QRIS yang bisa digunakan melakukan pengiriman saldo ShopeePay ke DANA setiap saat.

- Klik tombol bayar pada ShopeePay dengan memasukkan atau pindai QR Code atau QRIS.

- Setelah diketahui QR Code ke merchant fund milikmu. Masukkan jumlah nominal yang ingin kamu transfer saldo dari ShopeePay ke DANA.

- Klik tombol 'Lanjutkan; dan 'Bayar Sekarang'.

- Masukkan PIN ShopeePay. Dan silahkan cek saldo DANA kamu.

Transfer ShopeePay ke DANA minimal berapa dan ada biaya administrasi?

Per Sabtu 8 Oktober 2022, transfer ShopeePay ke DANA dan sebaliknya tanpa ada minimal nominal serta tidak ada biaya administrasi.

Terkadang, di ShopeePay malah memberi bonus poin yang bisa digunakan untuk cashback dalam pembelian.

Baca Juga: Cara Transfer Saldo DANA ke ShopeePay Minimal Kirim Rp10 Ribu, Transaksi Mudah, Cepat, dan Aman

Demikianlah cara transfer ShopeePay ke DANA minimal berapa pakai QR Code atau QRIS 2022 dan sebaliknya praktis dan gratis.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah