BSU 2022 Cair Berapa Kali? Cek 3 Tanda untuk Tahu Tahap BLT Subsidi Gaji Masuk ke Rekening Penerima

- 17 September 2022, 08:06 WIB
3 tanda lolos BSU 2022. BSU 2022 cair berapa kali? Cek 3 tanda ini untuk tahu tahap BLT subsidi gaji masuk ke rekening penerima.
3 tanda lolos BSU 2022. BSU 2022 cair berapa kali? Cek 3 tanda ini untuk tahu tahap BLT subsidi gaji masuk ke rekening penerima. /Tangkap layar kemnaker.go.id

BERITA DIY - Berikut info BSU 2022 cair berapa kali? Cek tiga tanda untuk tahu tahap BLT subsidi gaji masuk ke rekening penerima.

Informasi Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022 cair berapa kali dan tiga tanda untuk cek tahap BLT subsidi gaji masuk ke rekening ada di artikel ini.

Seperti diketahui, Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022 sudah mulai disalurkan pada awal pekan ini.

Penyaluran dan pencairan BSU dilakukan oleh bank Himbara dengan cara ditransfer ke rekening para penerima.

Baca Juga: Bisakah Pekerja Daftar Jadi Penerima BSU BLT Subsidi Gaji 2022? Simak Penjelasan Syarat Dapat Rp 600 Ribu

Namun banyak pekerja yang belum mendapatkan BLT subsidi gaji ini dan khawatir tidak mendapatkan BSU.

Para penerima pun mencari tahu BSU 2022 cair berapa kali dan apakah ada tahap selanjutnya atau tidak.

Pekerja yang terdaftar sebagai penerima tak perlu khawatir sebab Anwar Sanusi selaku Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan mengatakan bahwa penyaluran BSU yang saat ini berlangsung merupakan tahap pertama.

Tahap pertama BSU ini diutamakan untuk penerima yang memiliki rekening bank Himbara (BNI, Mandiri, BNI, dan BTN).

Baca Juga: Login bsu.kemnaker.go.id Cek Penerima BSU 2022, Ini 3 Tanda BLT Rp600 Ribu Telah Cair ke Rekening Pekerja

"Saya mengingatkan bahwa tahap pertama ini untuk penerima BSU yang sudah memiliki rekening Bank Himbara," ujar Sekretaris Jenderal Kemenaker Anwar Sanusi dalam keterangan tertulis diterima di Jakarta pada Jumat 9 September 2022.

Artinya, para pekerja yang terdaftar sebagai penerima tak perlu khawatir sebab penyaluran BSU masih ada tahap kedua.

Sementara itu bagi pekerja yang belum mengetahui tanda lolos BSU, segera saja untuk cek melalui laman kemnaker.go.id.

Melalui laman Kemnaker tersebut, pekerja juga bisa mengetahui sudah sampai tahap mana BSU disalurkan.

Baca Juga: Cara Cek Status Penerima BSU 2022 di Kemnaker.go.id dan Info Pencairan Bantuan Subsidi Gaji via Pos Indonesia

Cara Cek Penerima BSU 

Berikut cara cek tiga tanda untuk tahu tahap BLT subsidi gaji masuk ke rekening:

1. Buka situs kemnaker.go.id

2. Daftar akun terlebih dahulu jika Anda belum punya

3. Login ke akun

4. Lengkapi profil biodata diri Anda berupa foto profil, tentang Anda, status pernikahan dan tipe lokasi.

5. Kemudian akan muncul 3 notifikasi atau tanda yaitu:

- Terdaftar

Anda akan mendapatkan notifikasi apabila telah terdaftar sebagai calon penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) sesuai dengan tahapan penyerahan data calon penerima BSU dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Kementerian Ketenagakerjaan.

- Ditetapkan

Anda akan mendapatkan notifikasi apabila telah ditetapkan sebagai penerima Bantuan Subsidi Upah.

- Tersalurkan ke rekening Anda

Anda akan mendapatkan notifikasi apabila dana Bantuan Subsidi Upah telah tersalurkan ke rekening Bank Himbara (Mandiri, BRI, BNI, BTN) atau Bank Syariah Indonesia (khusus untuk Anda yang bekerja di wilayah Aceh). Penyaluran melalui PT. Pos Indonesia akan disampaikan melalui surat pemberitahuan kepada penerima BSU sebagai dasar pencairan dana BSU.

Baca Juga: Masukkan NIK KTP ke Link BSU BPJS Ketenagakerjaan, Cek Penerima Bantuan Subsidi Gaji Tanpa Login

Bagi yang tidak punya rekening Himbara, kemungkinan besar BSU Rp600 ribu akan dibagikan melalui Kantor Pos.

 

Itulah informasi BSU 2022 cair berapa kali? Cek tiga tanda untuk tahu tahap BLT subsidi gaji masuk ke rekening penerima.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah