Listrik 450 VA Dihapus! Apa Alasannya, Mulai Kapan, Diganti Jadi Berapa, Masih Adakah Listrik Subsidi?

- 13 September 2022, 11:23 WIB
Ilustrasi - Listrik 450 VA dihapus. Simak informasi apa alasannya, mulai kapan, diganti jadi berapa dan masih adakah listrik subsidi dalam artikel ini.
Ilustrasi - Listrik 450 VA dihapus. Simak informasi apa alasannya, mulai kapan, diganti jadi berapa dan masih adakah listrik subsidi dalam artikel ini. /BERITA DIY/Fahri Hilmi

BERITA DIY - Listrik 450 VA dihapus. Simak informasi apa alasannya, mulai kapan, diganti jadi berapa dan masih adakah listrik subsidi dalam artikel berikut ini.

Setelah kenaikan harga BBM subsidi dan tarif ojek online, kabar terbaru pemerintah akan menghapus listrik rumah tangga 450 VA.

Penghapusan listrik 450 VA telah disetujui dalam Rapat Panja Asumsi Dasar, Pendapatan, Defisit, dan Pembiayaan dalam rangka Pembahasan RUU tentang APBN Tahun Anggaran 2023, Senin, 12 September 2022.

Ketua Banggar DPR RI, Said Abdullah, mengaku setuju dengan usulan pemerintah menghapuskan listrik daya 450 VA. 

Baca Juga: Penyebab Daya Listrik PLN 450 VA Dihapus, Kapan Mulai Beralih ke 900 VA dan Bagaimana Cara Menggantinya?

Diketahui, selama ini listrik 450 VA menjadi listrik yang digunakan masyarakat kategori miskin. Ada subsidi pemerintah di listrik 450 VA.

Setelah listrik 450 VA dihapus, pemerintah berencana mengganti semua menjadi listrik dengan daya 900 VA.

Meski begitu, disebutkan bahwa masyarakat miskin akan tetap menerima subsidi listrik meski daya listrik 450 VA naik menjadi 900 VA.

Sedangkan, yang selama ini listrik di rumahnya dengan daya 900 VA akan dinaikkan menjadi 1.200 VA.

Baca Juga: Cara dan Biaya Ganti MCB Listrik PLN Terbaru 2022 Lengkap dengan Syarat dan Ketentuan

“Salah satu kebijakan yang kita ambil adalah menaikkan 450 VA ke 900 (VA) untuk rumah tangga miskin,” ungkap Said dalam video yang ditayangkan kanal YouTube TV Parlemen.

Terkait mulai kapan kebijakan listrik 450 VA dihapus belum ada penjelasan lebih lanjut. Tapi, apa alasan listrik 450 VA dihapus? 

Ada beragam alasan terkait kebijakan listrik 450 VA dihapus. Alasan ini bisa mengungtungkan PLN dan pelanggan.

Setelah listrik 450 VA dihapus maka akan meningkatkan permintaan terhadap listrik. Kondisi ini menguntungkan PLN karena masalah oversupply atau kelebihan kapasitas bisa berkurang.

Baca Juga: Tarif Dasar Listrik Naik Hari Ini, Begini Cara Mudah Turunkan Daya Listrik di PLN

Sedangkan alasan di sisi pelanggan, listrik 450 VA disebut sudah tidak layak di era sekarang. Dengan daya listrik 450 VA masyarakat tidak bisa bebas.

"Kalau 450 VA naik ke 900 VA, kita bela betul orang miskin, jangan kemudian dia lagi mencuci baju (pakai mesin cuci) tiba-tiba suruh matiin dulu, karena PLN-nya jeglek,” kata Said.

Meski begitu, Banggar DPR meminta PLN tidak mengenakan biaya lagi ke masyarakat dalam mengubah daya listrik 450 VA menjadi 900 VA.

Demikian informasi listrik 450 VA dihapus dilengkapi pejelasan apa alasannya, mulai kapan, diganti jadi berapa dan masih adakah listrik subsidi.***

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x