Cara Pengobatan Cacar Monyet, Masa Inkubasi Cacar Monyet Berapa Lama?

- 22 Agustus 2022, 14:39 WIB
Ilustrasi - Cara pengobatan cacar monyet dan masa inkubasi.
Ilustrasi - Cara pengobatan cacar monyet dan masa inkubasi. / UNSPLASH/@marceloleal80

BERITA DIY - Ketahui cara pengobatan cacar monyet lengkap dengan berapa lama masa inkubasi cacar monyet pada orang yang terinfeksi.

Kemenkes telah mengumumkan temuan kasus pertama konfirmasi monkeypox atau cacar monyet pada Sabtu, 20 Agustus 2022.

Diketahui pasien yang terinfeksi cacar monyet ini telah melakukan perjalanan ke luar negeri yaitu Belanda, Swiss, Belgia dan Peranci pada 22 Juli 2022 hingga kembali ke Jakarta pada tanggal 8 Agustus 2022.

Menanggapi hal ini, Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menghimbau masyarakat untuk tetap tenang dan disiplin menjaga protokol kesehatan dan kebersihan.

Baca Juga: Gejala Cacar Monyet di Indonesia, Update Kasus Monkeypox, dan Cara Mengobati Wabah yang Berbeda dari Cacar Air

Lantas, bagaimana gejala, lama masa inkubasi dan cara pengobatan cacar monyet ini? Berikut penjelasan lengkapnya.

Dikutip dari laman sehatnegeriku.kemenkes.go.id, gejala cacar monyet mirip dengan gejala cacar air, namun lebih ringan.

Gejala dimulai dengan demam, sakit kepala, nyeri otot dna kelelahan. Cacar monyet menyebabkan pembekakan pada kelenjar getah bening.

Masa inkusi cacar monyet biasanya dari 6 hingga 13 hari tetapi dapat berkisar dari 5 hingga 21 hari.

Halaman:

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x