Ini Waktu – waktu Terbaik untuk Baca Sholawat, Lengkap dengan Tulisan Arab dan Latin yang Mudah Dihafalkan

- 20 Juli 2022, 11:01 WIB
Ilustrasi: Waktu terbaik untuk membaca Sholawat lengkap dengan tulisan Arab dan latin Allohumma sholli 'ala Muhammad.
Ilustrasi: Waktu terbaik untuk membaca Sholawat lengkap dengan tulisan Arab dan latin Allohumma sholli 'ala Muhammad. /PIXABAY/ mohamed_hassan

BERITA DIY – Simak waktu – waktu terbaik untuk baca Sholawat disertai tulisan Allohumma sholli ‘ala Muhammad dalam Bahasa Arab dan latin yang mudah dihafal.

Umat muslim senantiasa dianjurkan untuk selalu membaca Sholawat Nabi Shallallaahu ‘alaihi wassalam.

Sebagaimana firman Allah SWT dalam Al Quran Surat (QS) Al Ahzab ayat 56 berikut ini:

اِنَّ اللّٰهَ وَمَلٰۤىِٕكَتَهٗ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّۗ يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا

Artinya:

Baca Juga: Tulisan Arab sholawat Allahumma Sholli Ala Sayyidina Muhammad Lengkap Latin, Artinya Indonesia, dan Manfaat

“Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersholawat untuk Nabi. Wahai orang – orang yang beriman! Bersholawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya,” QS Al Ahzab ayat 56.

Rasulullah SAW bersabda dalam sebuah hadits riwayat Imam Muslim tentang betapa dahsyatnya Sholawat berikut ini:

مَنْ صَلَّى عَلَىَّ وَاحِدَةً صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ عَشْرًا

Artinya:

“Siapa saja yang bersholawat kepadaku sekali, niscaya Allah bersholawat kepadanya sepuluh kali,” HR Muslim.

Ada banyak keutamaan atau manfaat ketika umat muslim membaca Sholawat, di antaranya:

Baca Juga: Bacaan dan Keutamaan Membaca Sholawat Nabi Muhammad SAW Jelang Tahun Baru Islam 2022, 1 Muharram 1444 Hijriyah

  1. Pemenuhan hajat dan keinginan
  2. Membedakan diri dari orang kafir dan munafik
  3. Syafaat kepada Nabi Muhammad, nabi pilihan
  4. Menghapus dosa dan kesalahan
  5. Keselamatan api neraka
  6. Menerangi lahir dan batin
  7. Dukhulu daril qarar: masuk ke surga
  8. Salamul azizil jabbar: salam dari Allah yang Maha Mulia dan Kuasa

Adapun tulisan Sholawat pendek yang sering diucapakan yaitu:

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ

Allohumma solli ‘alaa Muhammad, wa ‘alaa aali Muhammad

Artinya:

“Ya Allah, tambahkanlah rahmat kepada baginda kami Muhammad.”

Baca Juga: Lirik Sholawat Turi Putih Syi’ir Bahasa Jawa dari Habib Syech Abdul Qadir Assegaf, Ajarkan Filsafat Kehidupan

Lalu, kapan waktu yang tepat untuk baca Sholawat?

Melansir dari laman Instagram resmi Muhammadiyah, @lensamu, ada waktu – waktu terbaik untuk membaca Sholawat, yaitu:

  • Ketika hendak memulai urusan yang penting
  • Pada malam Jumat
  • Ketika khutbah
  • Sesudah bertalbiyah
  • Ketika berziarah ke kubur Nabi Muhammad SAW
  • Ketika telinga berdenging
  • Sesudah adzan
  • Ketika masuk masjid
  • Setelah membaca tasyahud di dalam tasyahud akhir
  • Saat sholat jenazah
  • Ketuka di awal doa dan ketika menutup doa
  • Saat berada di suatu pertemuan atau majelis
  • Saat merasa susah dan gundah gulana
  • Ketika pagi dan petang
  • Ketika berjumpan saudara, keluarga, dan handai taulan
  • Saat umat muslim lainnya menyebutkan nama Rasulullah SAW

Baca Juga: Bacaan Sholawat Talbiyah Haji Lengkap Lirik Labaikallah Humma Labaik Tulisan Arab, Latin dan Artinya

Itulah daftar waktu terbaik untuk baca Sholawat beserta tulisan Arab dan latin dari Allohumma sholli ‘ala Muhammad.***

Editor: Mufit Apriliani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x