Kronologi Kecelakaan yang Tewaskan Fatimah Sis Zahra dan AKP Novandi: Tabrak Separator, Terbakar karena Ini?

- 9 Februari 2022, 10:47 WIB
Kronologi kecelakaan yang tewaskan Fatimah Sis Zahra dan AKP Novandi dalam insiden mobil terbakar di Senen, Jakarta Pusat.
Kronologi kecelakaan yang tewaskan Fatimah Sis Zahra dan AKP Novandi dalam insiden mobil terbakar di Senen, Jakarta Pusat. /Foto: PMJ News/Yeni/

BERITA DIY - Simak kronologi kecelakaan yang tewaskan Fatimah Sis Zahra dan AKP Novandi dalam insiden mobil terbakar di Senen, Jakarta Pusat.

Adapun kecelakaan berakibat mobil terbakar itu terjadi pada Selasa pukul 00.30 WIB dini hari. Keduanya menggunakan mobil jenis sedan.

Polisi telah mengidentifikasi korban kecelakaan tunggal itu. Pertama adalah AKP Novandi Arya Kharizma, anggota kepolisian berpangkat AKP.

Baca Juga: Profil Fatimah Sis Zahra, Kader PSI Banjarmasin yang Meninggal Dunia, Ini Kronologi Kecelakaan yang Dialami

AKP Novandi Arya Kharizma sendiri merupakan Kasat Polairud Polres Berau. Ia merupakan putra pertama Gubernur Kalimantan Utara, Zainal Arifin Paliwang.

Sedang korban kedua ialah Fatimah Sis Zahra, kader Partai Solidaritas Indonesia. Identifikasi korban kedua sendiri dilakukan belakangan karena sulit dikenali.

Adapun kecelakaan bermula saat kendaraan sedan berjalan dari arah selatan ke utara di Jalan Raya Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Update Fakta Kronologi Lengkap Kecelakaan Bus Pariwisata GA Trans di Bukit Bego Bantul: Korban hingga Penyebab

Sesampainya di seberang Terminal Bus Senen, kendaraan menabrak separator TransJakarta kemudian terbakar. Kendaraan itu mengalami kerusakan karena seluruh bodi terbakar.

Halaman:

Editor: MR Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x