Cara Dapat Kuota Gratis Indosat dan Telkomsel Oktober 2021, Cek Bantuan Internet Pemerintah Cair Hari Ini

- 12 Oktober 2021, 13:49 WIB
cara dapat kuota data internet gratis Indosat hingga Telkomsel Oktober 2021 dan cek bantuan internet pemerintah atau Kemdikbud yang cair hari ini.
cara dapat kuota data internet gratis Indosat hingga Telkomsel Oktober 2021 dan cek bantuan internet pemerintah atau Kemdikbud yang cair hari ini. /ANTARA FOTO/ Wahdi Septiawan

BERITA DIY - Cara dapat kuota gratis Indosat, Telkomsel, XL, Axis, Tri, hingga Smartfren Oktober 2021 dan cek bantuan internet dari pemerintah atau Kemdikbud yang cair hari ini, Selasa, 12 Oktober 2021.

Sebagaimana diketahui, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi atau Kemdikbud Ristek masih memberikan bantuan kuota data internet gratis bulan ini.

Bantuan subsidi kuota data internet gratis ini diberikan kepada pelajar atau siswa PAUD, TK, SD, SMP, SMA atau SMK, mahasiswa, guru, dan dosen.

Baca Juga: Daftar UMKM Online 2021 Masih Bisa, Cek Eform BRI Tahap 3 untuk Dapat Bantuan BLT BPUM Oktober Pakai HP

Bantuan ini sengaja diberikan pemerintah untuk membantu siswa yang masih menyelenggarakan pembelajaran jarak jauh selama pandemi covid-19.

Bantuan kuota data  internet gratis Oktober 2021 ini cair setiap tanggal 11 hingga 15 setiap bulannya dan akan berakhir pada November 2021 mendatang.

Dikuitp dari laman resmi kuota-belajar.kemdikbud.go.id, penerima paket bantuan kuota internet bulan Oktober 2021 berdasarkan SPTJM yang sudah dilakukan verifikasi dan evaluasi.

Baca Juga: 6 Syarat Dapat Bantuan BLT UMKM, Cek Daftar Penerima Banpres BPUM Oktober 2021 Login Link Eform BRI Tahap 3

Proses verifikasi dan evaluasi pada https://vervalponsel.data.kemdikbud.go.id untuk jenjang pendidikan dasar dan menengah dan kuotadikti.kemdikbud.go.id untuk jenjang pendidikan tinggi.

Adapun batas unduh SPTJM paling lambat pada tanggal 5 Oktober 2021 untuk pengajuan bulan Oktober 2021 dan batas akhir unggah pada 7 Oktober 2021.

Masing-masing penerima akan mendapatkan bantuan subsidi kuota data internet gratis dengan besaran yang berbeda-beda, sesuai jenjang pendidikan, berikut rinciannya:

Baca Juga: BSU BLT Subsidi Gaji Tahap 5 PASTI CAIR dengan Cara Ini, Cek Link Kemnaker atau WA BPJS Ketenagakerjaan

1. Siswa PAUD: 7 GB per bulan

2. Siswa SD, SMP, SMA, SMK sederajat: 10 GB per bulan

3. Guru PAUD hingga SMA: 12 GB per bulan

4. Dosen dan mahasiswa: 15 GB per bulan

Cara dapat kuota data gratis Indosat, Telkomsel, hingga XL Oktober 2021 ini bisa dilakukan dengan cara, siswa, mahasiswa, guru, dan dosen menghubungi kepala sekolah atau penanggung jawab untuk diusulkan sebagai penerima.

Baca Juga: BLT UMKM Oktober Bisa Diambil Asal Penuhi Syarat Ini, Cek KTP di Daftar Penerima BPUM di Eform BRI Tahap 3

Penanggung jawab masing-masing sekolah kemudian akan melakukan prosesinput data nomor yang sudah didaftarkan ke sistem yang ada.

 

Sayangnya, kuota data internet gratis ini tidak bisa digunakan untuk mengakses semua laman yang tersedia di internet untuk membuat fokus pembelajaran.

Berikut beberapa situs yang tidak bisa diakses menggunakan bantuan kuota data internet gratis Kemdikbud atau pemerintah pada Oktober 2021 ini:

Baca Juga: Login kemnaker.go.id Cek BLT Subsidi Gaji Tahap 5, Ini Syarat Lolos BSU Rp 1 Juta di BPJS Ketenagakerjaan

1. Sosial Network: Facebook, Instagram, Tinder, dan lain-lain.

2. Game: 8 Ball Pool, Candy Crush, Clash of Clans, Clash of Kings Clash Royale, Crisis Action, Fifa Mobile Football, Garena, Garena AOV, Garena Free Fire dan lain-lain.

3. Video Apps: Tiktok, Viu, QQVideo, Netflix, dan lain-lain.

 

Demikianlah cara dapat kuota data internet gratis Indosat hingga Telkomsel Oktober 2021 dan cek bantuan internet pemerintah atau Kemdikbud yang cair hari ini.***

 

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x