Puasa Tarwiyah: Jadwal, Niat, Tata Cara, dan Keutamaannya Jelang Idul Adha 2021

- 15 Juli 2021, 04:00 WIB
Puasa Tarwiyah sunnah dilakukan dua hari jelang Idul Adha. Adapun keutamaan Puasa Tarwiyah dapat menghapus dosa selama satu tahun.
Puasa Tarwiyah sunnah dilakukan dua hari jelang Idul Adha. Adapun keutamaan Puasa Tarwiyah dapat menghapus dosa selama satu tahun. /PIXABAY/shafin_protic

Baca Juga: Bacaan Niat dan Jadwal Puasa Tarwiyah dan Arafah 2021 Lengkap dalam Bahasa Arab, Latin, dan Indonesia

Adapun Puasa Tarwiyah yang bersifat sunnah ini bisa kamu mulai dengan bacaan niat dalam Bahasa Arab, Latin, dan Indonesia sebagai berikut:

نَوَيْتُ صَوْمَ تَرْوِيَةَ سُنَّةً لِّلِه تَعَالَ

Nawaitu shouma tarwiyata sunnatan lillahi ta'ala

Artinya: "Saya niat puasa Tarwiyah, sunnah karena Allah ta'ala."

Sementara itu, tata cara melakukan Puasa Tarwiyah selanjutnya sama dengan puasa pada bulan Ramadhan dan puasa-puasa yang bersifat sunah lainnya, yakni disarankan makan dan minum pada waktu sahur dan berbuka saat adzan Maghrib.

Baca Juga: Cara Buat Kartu Ucapan Idul Adha 2021 dan Hari Raya Kurban 20 Juli 2021 Pakai Aplikasi Online

Terlebih lagi, Puasa Tarwiyah memiliki keutamaan yang sangat besar bagi yang menjalankannya. Berikut ini hadits yang menjelaskan keutamaan Puasa Tarwiyah, dua hari menjelang Idul Adha.

"Puasa Tarwiyah dapat menghapus dosa setahun. Puasa hari Arafah dapat menghapus dosa dua tahun," (HR Abus Syekh Al-Ishfahani dan Ibnun Najar).

Dengan begitu, dosa-dosa selama satu tahun penuh akan terhapus seketika saat umat Muslim menjalankan Puasa Tarwiyah. Sementara dua tahun dosa diampuni jika berpuasa Arafah satu hari setelahnya.

Halaman:

Editor: Resti Fitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah