Bansos BST Kemensos Rp300 Ribu Akan Cair Juni 2021, Siapkan KTP KPM dan Login cekbansos.kemensos.go.id

- 1 Juni 2021, 12:24 WIB
Laman cek Bansos BST Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id dengan KTP KPM.
Laman cek Bansos BST Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id dengan KTP KPM. /Tangkap layar cekbansos.kemensos.go.id

BERITA DIY - Bansos BST Kemensos akan cair di bulan Juni 2021 kepada KPM yang terdaftar di laman resmi cek bansos BST, PKH, dan BPNT dengan KTP di link cekbansos.kemensos.go.id.

Masyarakat hanya perlu menyiapkan kartu identitas KTP dan perangkat HP untuk melakukan cek apakah dana bansos BST Rp300 per bulan sudah cair atau belum di kantor pos daerah setempat.

Berikutnya, masyarakat harus memasukkan alamat domisi lengkap dan nama yang tertera di KTP ke laman cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Bansos BST Kemensos Rp300 Ribu Bulan Mei Belum Cair, KPM Akan Terima Rp600 Ribu di Bulan Juni 2021?

Bansos BST hanya akan diterima per KK KPM dan bukan bantuan yang ditujukan ke pribadi dengan nominal bantuan bulanan senilai Rp300 ribu.

Berikut ini adalah cara cek bansos BST Rp300 ribu yang cair di cekbansos.kemensos.go.id menggunakan KTP:

  1. Akses internet dan login ke laman cekbansos.kemensos.go.id
  2. Pilih nama Provinsi
  3. Pilih nama Kabupaten
  4. PIlih nama Kecamatan
  5. Pilih nama Desa
  6. Masukkan nama sesuai KTP
  7. Masukkan kode verifikasi
  8. Klik CARI DATA

Sebelumnya, bansos BST Rp300 ribu bulan Mei dan Juni 2021 merupakan perpanjangan dari bansos BST yang disalurkan pada Januari-April 2021 yang sempat dihentikan penyalurannya oleh Mensos Tri Rismaharini.

 Baca Juga: Bansos BST Kemensos Rp300 Ribu Cair Untuk 10 Juta KPM, Cara Cek Terbaru di cekbansos.kemensos.go.id

Bansos BST di bulan Mei hingga saat ini belum mendapatkam informasi cair dari Kemensos sementara penyaluran seharusnya telah masuk untuk bulan Juni 2021 yang bekerja sama dengan PT Pos Indonesia.

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x