Kemendikbud Luncurkan Program Guru Belajar dan Berbagi, Nadiem: Saya Kagum dan Bangga

- 4 Maret 2021, 11:01 WIB
Mendikbud Nadiem Anwar Makarim saat meluncurkan Program Guru Belajar dan Berbagi.*
Mendikbud Nadiem Anwar Makarim saat meluncurkan Program Guru Belajar dan Berbagi.* /Dok.Kemendikbud

BERITA DIY - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan meluncurkan program 'Guru Belajar dan Berbagi'. Dilansir dari situs resmi program di gurubelajardanberbagi.kemdikbud.go.id program ini adalah tempat bertemunya guru-guru hebat dari berbagai bidang di seluruh Indonesia untuk bisa mengikuti ragam seri belajar serta berbagi ragam bentuk pembelajaran.

Program ini sendiri bertujuan untuk para guru saling berbagi pengalaman dan metode pembelajaran.

“Semangat ibu dan bapak sekalian selama pandemi untuk terus beradaptasi, dan tidak mau kalah dengan tantangan merupakan hal yang sungguh luar biasa,” ujar Nadiem Makarim.

Baca Juga: 4 Shio Ini Diprediksi Hoki, dari Belajar Bisnis Mandiri sampai Punya Potensi Sukses Ramalan Shio 4 Maret 2021

Terdapat dua program yakni 'Ayo Guru Belajar' dan 'Ayo Guru Berbagi'. Ayo Guru Belajar merupakan gerakan dimana setiap guru bisa mengikuti program pembelajaran GTK secara daring.

Sedangakn Ayo Guru Berbagi merupakan gerakan kolaborasi pemerintah, guru, komunitas, dan penggerak pendidikan untuk bergotong royong berbagi ide dan praktik baik melalui Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), artikel, video pembelajaran, dan aksi webinar.

 

“Saya kagum dan dan bangga pada ibu dan bapak yang telah menjadi guru pembelajar, guru yang terus bergotong-royong dan guru yang terus meningkatkan kompetensi diri demi memberikan layanan terbaik kepada anak-anak kita,” ujar Nadiem Makarim dalam sambutannya di Jakarta, Rabu, 3 Maret 2021.

Pada program Ayo Guru Belajar terdapat empat seri, yakni:

Halaman:

Editor: Muhammad Suria

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x