Bye-bye Galbay! Bawa Dokumen-dokumen Ini Dijamin Pinjol Beri Keringanan Utang

24 Maret 2023, 14:40 WIB
Ilustrasi - Bye-bye galbay, bawa dokumen-dokumen ini dijamin pinjol beri keringanan utang tanpa khawatir gagal bayar pinjaman online terhindar DC. /Pexels/Pixabay

BERITA DIY - Berikut informasi bye-bye galbay, bawa dokumen-dokumen ini dijamin pinjol beri keringanan utang tanpa khawatir gagal bayar pinjaman online terhindar DC.

Keringanan utang menjadi cara terbaik untuk menghindari gagal bayar atau galbay pinjol pinjaman online.

Dengan pilihan restrukturisasi kredit atau pengajuan keringanan utang uang pinjol tentu butuh beberapa dokumen.

Dokumen-dokumen ini bisa menjadi pertimbangan perusahaan pinjol ketika kita mengajukan keringanan cicilan utang uang pinjol.

Baca Juga: RESMI Daftar Lengkap Pinjol Legal OJK Terbaru Maret 2023, Simak Cara Cek Pinjaman Online Ilegal di Sini

Dengan restrukturisasi kredit akan berdampak pada perubahan jadwal pembayaran atau jenis utang yang dimiliki oleh peminjam.

Namun, untuk memperoleh persetujuan keringanan utang dari pemberi pinjaman uang, perlu sejumlah dokumen penting untuk membuktikan kemampuan peminjam untuk membayar kembali utangnya.

1. Bukti Identitas

Bukti identitas ini ialah dokumen yang menunjukkan identitas debitur, seperti KTP atau paspor, yang nantinya membantu perusahaan pinjol memverifikasi identitas peminjam.

2. Surat Keterangan Penghasilan

Pihak pinjaman online atau pinjol akan memeriksa kemampuan debitur atau nasabah pinjol untuk membayar kembali utangnya.

Baca Juga: Daftar Pinjol Legal Terbaru 2023 OJK serta Link Pinjam, BI Checking Aman dan DC Tidak Teror Asal Lakukan Ini

Oleh karena itu, dokumen yang memberikan informasi tentang penghasilan peminjam, seperti surat keterangan penghasilan dari perusahaan tempat peminjam bekerja.

3. Rekening Koran

Rekening koran merupakan dokumen penting yang dapat membantu pemberi pinjaman memahami keadaan keuangan peminjam.

Dokumen ini akan menunjukkan transaksi keuangan yang dilakukan oleh peminjam selama periode tertentu.

4. Dokumen Pinjaman

Dokumen pinjaman asli yang dikeluarkan oleh pemberi pinjaman adalah dokumen yang sangat penting untuk restrukturisasi kredit.

Dokumen ini akan memberikan detail tentang jumlah pinjaman, tingkat bunga, jangka waktu, dan persyaratan lainnya yang perlu dipenuhi oleh peminjam.

Baca Juga: Risiko Galbay Didatangi DC Pinjol Lapangan? Ini Daftar Pinjaman Online punya Debt Collector

5. Surat Permohonan Restrukturisasi Kredit

Peminjam harus mengajukan permohonan restrukturisasi kredit secara resmi kepada pemberi pinjaman.

Surat permohonan harus mencantumkan rincian tentang alasan mengapa peminjam memerlukan restrukturisasi kredit, serta tawaran pembayaran yang baru.

Dokumen-dokumen di atas bisa diajukan langsung ke pihak pemberi pinjaman uang atau perusahaan pinjol yang dipilih.

Namun perlu diingat akan ada negosiasi beberapa perubahan, bisa berupa jumlah bunga, jangka waktu hingga jumlah cicilan.

Baca Juga: Risiko Galbay Didatangi DC Pinjol Lapangan? Ini Daftar Pinjaman Online punya Debt Collector

Jika melengkapi semua dokumen bisa saja keringanan ketika akan membayar utang pinjol bisa disetujui dan bebas dari galbay.

Demikian informasi bye-bye galbay, bawa dokumen-dokumen ini dijamin pinjol beri keringanan utang tanpa khawatir gagal bayar pinjaman online terhindar DC.***

Editor: Aziz Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler