Apakah Kuota BSU 2022 FIX Ditambah? Cek Nama Penerima BLT Subsidi Gaji Rp 1 Juta di Link BPJS Ketenagakerjaan

27 Mei 2022, 15:48 WIB
Ilustrasi - informasi apakah kuota Bantuan Subsidi Upah atau BSU 2022 akan ditambah serta cara cek penerima BLT subsidi gaji di link resmi BPJS Ketenagakerjaan. /tangkap layar YouTube Kementerian Ketenagakerjaan RI

BERITA DIY - Berikut informasi apakah kuota Bantuan Subsidi Upah atau BSU 2022 akan ditambah serta cara cek penerima BLT subsidi gaji di link resmi BPJS Ketenagakerjaan.

BSU adalah singkatan dari Bantuan Subsidi Upah yang kembali disalurkan pada tahun 2022 ini oleh pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

Program bantuan ini diperuntukan untuk para pekerja atau buruh yang memiliki upah di bawah Rp 3,5 juta.

Baca Juga: Tak Perlu Cek BSU di BPJS Ketenagakerjaan Hari Ini, Ini Tanda BLT Subsidi Gaji Sudah Cair dari Kemnaker

Tidak hanya kriteria gaji atau upah saja yang menjadi syarat penerima BSU 2022. Terdapat syarat mutlak agar jadi penerima BLT subsidi gaji yaitu terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Pada awal Mei 2022 lalu, terdapat informasi bahwa kuota penerima BSU 2022 berpotensi bertambah seiring dengan bertambahnya peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Hal itu disampaikan oleh Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dalam sambutannya pada Hari Buruh di Surabaya Minggu 1 Mei 2022.

Baca Juga: Cara Mengecek BSU Kemnaker, BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta Cair 2022 untuk Pekerja dengan Ciri dan Syarat Ini

Alokasi anggaran BSU kali ini mencapai Rp 8,8 triliun. Angka tersebut berpotensi naik sebesar Rp 14,4 triliun seiring meningkatkan jumlah tenaga kerja yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

"Yang mungkin karena pertambahan jumlah peserta BPJS Ketenagakerjaan, bisa saja jumlah 8,8 triliun ini akan meningkat kurang lebih 14,4 triliun." dikutip dari kanal YouTube resmi Kemnaker, Rabu, 4 Mei 2022.

Jika hal itu memang akan terjadi, maka bersiap bagi Anda yang belum terdaftar sebagai penerima BSU 2022 akan mendapat Rp 1 juta dari bantuan BLT subsidi gaji.

Baca Juga: Tanda BSU Mei 2022 Tersebar: Kemnaker Buka Suara, Ini Cara Cek BLT Subsidi Upah via WA BPJS Ketenagakerjaan

Terkait dengan banyaknya pekerja yang menanyakan kapan cair BSU 2022, Ida juga meminta masyarakat penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) lebih bersabar karena pemerintah sedang menyiapkan instrumen kebijakan pelaksanaan BSU 2022.

"Saat ini kami senang menyiapkan instrumen kebijakan pelaksanaan BSU 2022, dan kami ingin memastikan program subsidi upah kali ini dapat dijalankan secara tepat, akurat, dan akuntabel" lanjut Menaker Ida Fauziyah.

Langkah yang bisa Anda lakukan untuk pastikan apakah Anda terdaftar sebagai penerima BSU 2022, Anda bisa cek melalui link resmi BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Juga: Pekerja dengan Tipe Ini Bisa Dapat Dana BSU Rp 1 Juta, Informasi Penyaluran Bantuan Kapan dan di Mana?

Berikut cara cek nama penerima BSU 2022 di link BPJS Ketenagakerjaan:

1. Buka bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id

2. Pada bagian "Cek Apakah Kamu Termasuk Calon Penerima BSU?", masukkan:

- NIK (Nomor Induk Kependudukan)

- Nama Lengkap (Sesuai KTP)

- Tanggal Lahir sesuai KTP

Baca Juga: Jangan Kaget Saldo Rekening Tambah! BSU Subsidi Upah Rp 1 Juta Cair bagi Pekerja dengan 7 Kriteria Ini

3. Lalu centang kolom "I'm Not A Robot"

4. Steelah itu, klik "Lanjutkan"

5. Kemudian akan muncul status apakah terdaftar sebagai penerima BSU atau tidak

Ketika Anda terdaftar, Anda hanya tinggal menunggu pencairan dari Kemnaker melalui rekening yang sudah Anda daftarkan.

Itulah informasi apakah kuota Bantuan Subsidi Upah atau BSU 2022 akan ditambah serta cara cek penerima BLT subsidi gaji di link resmi BPJS Ketenagakerjaan.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler