Buka Situs Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id Untuk Mencari dan Melamar Pekerjaan Pada Fitur Baru

4 Januari 2022, 08:00 WIB
Buka situs Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id untuk mencari dan melamar pekerjaan pada fitur baru Kartu Prakerja. /Dok. prakerja.go.id

BERITA DIY - Kartu Prakerja memperkenalkan fitur baru yakni Job Search untuk mencari dan melamar pekerjaan yang diinginkan. Fitur ini bisa diakses oleh pendaftar di dashboard Kartu Prakerja.

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari mengatakan bahwa fitur ini dibuat untuk membantu pendaftar Kartu Prakerja dalam menemukan pekerjaan impiannya.

"Fitur pencarian pekerjaan dibuat untuk membantu semua pendaftar Kartu Prakerja dalam menemukan pekerjaan sesuai keinginan. Kehadiran fitur ‘Job Search’ ini melengkapi layanan yang sudah ada sebelumnya, yakni fitur ‘Job Recommendation’ dan ‘Trend Recruitment'," kata Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari, Senin, 27 Desember 2021 dikutip dari ANTARA.

Baca Juga: Link Daftar Agar Dapat Insentif Kartu Prakerja 2022, Cair Mulai Besok! Yuk Login Dashboard dan Isi Form Ini

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Prakerja 2022 dan Kriteria Orang yang Bisa Lolos Gelombang 23, Ada Kuota 2,9 Juta Orang

Berikut ini cara memakai fitur Job Search di Kartu Prakerja:

- Login ke www.prakerja.go.id

- Pilih menu Info Pekerjaan

- Ketik judul pekerjaan

- Ketuk ikon filter

- Pilih lokasi pekerjaan

- Pilih pendidikan

- Pilih industri pekerjaan

- Pilih perkiraan gaji

- Pilih jenis pekerjaan

- Hasil pencarian akan muncul sesuai keinginan

- Klik pekerjaan yang diinginkan

Baca Juga: Daftar 4 Bansos Pemerintah yang Cair di 2022, Mulai PKH hingga Kartu Prakerja

Baca Juga: Penuhi Syarat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 di www.prakerja.go.id dan Bocoran Jadwal Dibuka Pada 2022

Kemudian sembari menunggu panggilan wawancara kerja dari perusahaan yang dilamar, Anda bisa mengikuti pelatihan yang tersedia di Kartu Prakerja.

Pemerintah sendiri sudah memastikan program Kartu Prakerja gelombang 23 akan dibuka di awal tahun 2022. Dana yang disiapkan pun mencapai Rp 11 triliun dan ditargetkan dapat menyerap 4,5 juta peserta.

 

"Kartu Prakerja akan dimulai kembali pada akhir Januari atau awal Februari 2022 pada gelombang 23 dengan total anggaran Rp11 triliun," Kata Menko Perekonomian Airlangga Hartanto, Rabu, 15 Desember 2021 dikutip BERITA DIY dari ANTARA.

Baca Juga: Pemerintah Umumkan Kabar Baik Kapan Kartu Prakerja Gelombang 23 Dibuka, 3 Kali Gagal Isi Form Ini Auto Lolos?

Baca Juga: Login prakerja.go.id, Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 untuk 2,9 Juta Peserta Dapat Insentif Rp2,55 Juta

 

Selain mendapatkan pelatihan yang bermanfaat untuk bekerja, peserta juga masih akan mendapatkan insentif dengan total Rp3,55 juta, dengan rincian Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan, insentif pelatihan sebanyak Rp1 juta dan insentif survei sebesar Rp150 ribu.

Berikut syarat daftar Kartu Prakerja gelombang 23 2022:

1. WNI

2. Berusia 18 tahun ke atas dan memiliki KTP

3. Tidak sedang menempuh pendidikan (sekolah maupun kuliah)

Baca Juga: Siap-Siap! Kartu Prakerja Gelombang 23 Dibuka 2 Hari Lagi, Segera Klik Gabung untuk Dapat Insentif Rp3,55 Juta

Baca Juga: 2 Hari Lagi Cair, Klik prakerja.go.id untuk Cek Status Pencairan Insentif Kartu Prakerja Rp2,55 Juta

Berikut cara daftar Kartu Prakerja gelombang 23:

1. Masuk situs www.prakerja.go.id

2. Buat akun menggunakan alamat email

3. Isi data diri secara lengkap

4. Unggah foto KTP

5. Ikuti test

6. Klik gabung

7. Peserta yang lolos akan menerima pemberitahuan melalui SMS, email dan WA.

Segera persiapkan diri untuk mendaftar Kartu Prakerja gelombang 23 di www.prakerja.go.id dan manfaatkan fitur Job Search untuk mencari dan melamar pekerjaan.***


 

 

 

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler