NIK KTP Tidak Terdaftar di banpresbpum.id BNI? Coba Cek di Link Berikut buat Dapatkan BLT UMKM Rp 1,2 Juta

18 Agustus 2021, 04:30 WIB
ILUSTRASI - NIK KTP tidak terdaftar sebagai penerima BLT UMKM Rp 1,2 juta di banpresbpum.id BNI. /Tangkapan Layar: banpresbpum.id/

BERITA DIY - NIK KTP tidak terdaftar di link banpresbpum.id yang dikelola BNI? Tenang, ada alternatif link lain untuk mengecek penerima BLT UMKM Rp 1,2 juta.

Bulan ini, Agustus 2021, pemerintah rencananya mencairkan BPUM kepada sejuta pelaku UMKM. Penyalurannya melalui BNI dan BRI.

Sebelumnya, Juli 2021, sudah ada sekitar 1,5 juta orang yang mendapat penyaluran BLT UMKM. Kemudian, pada bulan depan, September 2021, bakal ada 500 ribu UMKM memperoleh bantuan saat pandemi tersebut.

Baca Juga: BPUM Rp1,2 Juta Sudah Cair ke 11,3 Juta Orang! Masih Ada Kesempatan Dapat BLT UMKM, Cek Penerima di 2 Link Ini

Artinya, kesempatan untuk mendapatkan BLT UMKM masih terbuka lebar. Jika NIK KTP tidak terdaftar sebagai penerima Banpres BPUM, kamu bisa mengecek di link yang dikelola BRI.

Link alternatif untuk mengecek BLT UMKM yaitu eform.bri.co.id/bpum. Tak sekadar mengecek, jika termasuk penerima BPUM, kamu bisa melakukan reservasi pengambilan dana bantuan Rp 1,2 juta.

Tahapan mengecek penerima BLT UMKM Rp 1,2 juta di link milik BRI adalah:

- Masuk ke link eform.bri.co.id/bpum menggunakan browser di HP maupun laptop.

Baca Juga: Hanya 2 Link Resmi Ini yang Bisa Cek Penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta, Siapkan KTP dan Ikuti Langkah Berikut

- Isi NIK KTP di kolom yang tersedia.

- Isi kolom kode verifikasi dengan tulisan huruf yang ada di sampingnya dan klik "Proses Inquiry".

- Selanjutnya akan muncul pemberitahuan apakah termasuk penerima BLT UMKM atau tidak.

Baca Juga: Cicilan KUR Belum Lunas Akan Dapat BLT UMKM Rp 1,2 Juta? Cek Ketentuan Penerima Banpres BPUM Agustus 2021

Jika termasuk penerima BPUM, kamu akan diarahkan ke laman reservasi. Di laman itu kamu bisa menentukan jadwal dan lokasi pengambilan BLT UMKM sebesar Rp 1,2 juta.

Nah, berikut ini cara reservasi pengambilan dana BLT UMKM di BRI:

- Masuk ke laman reservasi pengambilan BLT UMKM.

Baca Juga: Masih Utang Bank Bisa Dapat BLT UMKM Rp 1,2 Juta, Berikut Cara Cek Penerima BPUM 2021 di 2 Link Resmi

- Pilih kantor BRI tempat Anda akan mencairkan uang BPUM.

- Pilih tanggal pengambilan uang BLT UMKM Rp 1,2 juta.

- Setelah selesai, kamu tinggal mendatangi kantor BRI yang sesuai saat reservasi dan sesuai tanggal yang dipilih.

Baca Juga: Pernah Dapat BLT UMKM Rp 2,4 Juta Bisa Terima BPUM 2021 Rp 1,2 Juta? Cek Cara Pencairan Uang Bansos di Sini

- Jangan lupa bawa e-KTP saat mendatangi BRI.

- Lengkapi dokumen pencairan yang nantinya diberikan petugas bank.

- Setelah lengkap dan terverifikasi, uang BLT UMKM Rp 1,2 juta akan cair.

Baca Juga: Masih Ada Kuota! Cek Penerima BLT UMKM Lewat Link BRI maupun BNI Ini, Dapatkan BPUM Rp 1,2 Juta Saat Pandemi

Akan tetapi, jika NIK KTP kamu tidak juga terdaftar di link Eform BRI, ada baiknya cek lagi syarat penrima BLT UMKM. Sebab tidak semua UMKM bisa memperoleh bansos tersebut.

Individu yang bisa memperoleh BLT UMKM Rp 1,2 juta merupakan warga negara Indonesia dibuktikan dengan KTP. Kemudian, memiliki usaha mikro yang dibuktikan dengan surat usulan calon penerima BPUM dari pengusul BPUM.

UMKM yang ingin mendapatkan BPUM pun harus memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Usaha (SKU). Penerima BLT UMKM juga dipastikan tidak sedang menerima fasilitas KUR.

Baca Juga: Mohon Maaf! BLT BPUM Rp 1,2 Juta Tidak Akan Cair ke 5 UMKM Ini, Cek Penerima Banpres di 2 Link Berikut

Selain itu, perlu dicatat, pemerintah tidak memberikan BLT UMKM kepada orang yang sama untuk kedua kalinya. Serta, tidak memberikan Banpres tersebut kepada PNS atau PPPK (ASN), prajurit TNI atau anggota Polri, serta pegawai BUMN/BUMD.

Demikian informasi terkait NIK KTP yang tak terdaftar di link milik BNI, banpresbpum.id. Kamu dapat mengecek penerima BLT UMKM di satu link lain yang dikelola oleh BRI.***

Editor: F Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler