Resep dan Cara Membuat Ikan Kembung Bumbu Kuning yang Sedap dan Nikmat khas Nusantara

25 Mei 2021, 15:13 WIB
Resep dan Cara Membuat Ikan Kembung Bumbu Kuning. /Instagram.com/ @dapur_ibucenil

BERITA DIY - Resep dan cara membuat ikan kembung bumbu kuning sangat mudah sekali dipraktikkan.

Ikan kembung sendiri adalah salah satu jenis ikan laut yang rasanya sangat nikmat sehingga resep dan cara membuat masakan ikan kembung menjadi salah satu resep yang dicari-cari, tak terkecuali yang bumbu kuning ini.

Berikut resep dan cara membuat ikan kembung bumbu kuning yang sedap dan nikmat.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Sapo Tahu Sayur, Gurih dan Mantap Bumbunya ala Chef Devina Hermawan

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Rendang Kentang yang Lembut dengan Bumbu Meresap

Bahan-bahan:

2 ekr ikan kembung

6 bh cabe rawit hijau

sckpnya lada halus

1 bh jeruk nipis

1/2 tomat ukuran sedang

bumbu penyedap (garam, gula)

Bumbu halus:

2 btr bawang putih

4 btr bawang merah

1 bh kemiri

2 bh cabe merah

1/2 sdt ketumbar

Sejempol kunyit

Baca Juga: Resep Sambal Terasi yang Tahan Lama Tanpa Bahan Pengawet, Pedas dan Gurih ala Chef Devina Hermawan

Baca Juga: Resep Ayam Kecap Manis Pedas Gurih, Mudah Cara Membuat dan Cocok untuk Kamu yang Kurang Bisa Masak

Cara membuat:
1. Cuci ikan kembung sampai bersih, kemudian lumuri jeruk nipis dan garam dan diamkan sebentar. Kalau perlu bisa didiamkan di dalam kulkas. Lalu goreng.

2. Haluskan semua bumbu sampai benar-benar halus.

3. Tumis bumbu halus hingga menguarkan aroma wangi, masukan cabe rawit, tomat, lada halus, bumbu penyedap dan air. Aduk-aduk, lalu masukan ikan yg sudah digoreng, aduk-aduk lagi hingga bumbu sedikit mengering.

4. Angkat dan siap dihidangkan.

Demikian resep dan cara membuat ikan kembung bumbu kuning yang sedap dan nikmat.***

Editor: Adestu Arianto

Tags

Terkini

Terpopuler