Apa Itu Citayam Fashion Week yang Viral, Siapa Bonge dan Jeje SCBD hingga Kronologi Baim Wong Daftarkan HAKI

- 25 Juli 2022, 04:15 WIB
Serba-serbi fenomena Citayam Fashion Week yang viral di SCBD, siapa itu Bonge dan Jeje dan kronologi Baim Wong ingin patenkan Citayam Fashion Week sebagai merek HAKI.
Serba-serbi fenomena Citayam Fashion Week yang viral di SCBD, siapa itu Bonge dan Jeje dan kronologi Baim Wong ingin patenkan Citayam Fashion Week sebagai merek HAKI. /Instagram.com/@911jelicascalling

BERITA DIY - Banyak netizen yang masih bertanya mengenai Citayam Fashion Week adalah apa? lokasi di mana, siapa Bonge dan Jeje SCBD hingga kronologi perusahaan Baim Wong patenkan merek Citayam Fashion Week sebagai HAKI atau hak kekayaan intelektual.

Citayam Fashion Week adalah fenomena di mana anak muda asal Citayam, Bogor, dan Depok yang nongkrong di salah satu tempat ternama di Jakarta dengan berbagai fashion yang mereka punyai dan mau mereka pamerkan.

Soal nama Citayam Fashion Week, hal ini terinspirasi dari gelaran tahunan Paris Fashion Week.

Adapun lokasi Citayam Fashion Week yakni berada di SCBD (Sudirman Central Business District) di kawasan Stasiun MRT Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Citayam Fashion Week di Daerah Mana dan Bagaimana Cara ke SCBD Sudirman Pakai Bus, Ojol dan MRT Jakarta

Di mana, kini SCBD lebih dikenal sebagai Sudirman Citayam Bogor Depok setelah Citayam Fashion Week viral.

Pemilihan Citayam Fashion Week di SCDB karena di situlah adanya ruang publik yang diklaim nyaman bagi pejalan kaki.

Karena fenomena Citayam Fashion Week yang viral, sejumlah pejabat dan artis mendatangi CFW seperti Ridwan Kamil dan Anies Baswedan hingga Paula Verhoeven dan Baim Wong.

Nama Baim Wong jadi buah bibir netizen karena ternyata telah mematenkan Citayam Fashion Week sebagai merek melalui HAKI ke Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (PDKI) Kemenkumham.

Halaman:

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x