Resep Tongseng Kambing dan Cara Masak agar Tidak Bau Prengus dan Amis, Hidangan Idul Adha 2021 Dijamin Enak

- 16 Juli 2021, 20:10 WIB
Resep tongseng kambing dan cara agar tidak bau amis yang bisa menjadi hidangan khas Idul Adha.
Resep tongseng kambing dan cara agar tidak bau amis yang bisa menjadi hidangan khas Idul Adha. /Tangkapan layar: Youtube.com/Indoculinaire Hunter

BERITA DIY - Hari Raya Idul Adha tinggal hitungan hari. Berdasarkan hasil sidang Isbat Kemenag, 10 Dzulhijjah atau Idul Adha jatuh pada tanggal 20 Juli 2021 pada kalender Masehi.

Seperti yang diketahui bahwa Hari Raya Idul Adha selalu diidentikan dengan pemotongan hewan kurban, seperti sapi ataupun kambing.

Nantinya, potongan sapi ataupun kambing ini dibagikan kepada banyak orang. Salah satu hidangan favorit Idul Adha adalah tongseng kambing. Namun, ada cara tersendiri agar daging kambing tidak bau amis.

Nah, bagaimana memasak tongseng kambing dan mengolahnya agar tidak bau amis? Dikutip BERITA DIY dari akun YouTube Indoculinaire Hunter, berikut ini bahan-bahan dan cara masak tongseng kambing lezat dan anti bau amis atau prengus.

Baca Juga: Resep Masak Daging Sapi Bumbu Lapis Kecap Khas Surabaya yang Empuk Gurih, Bisa Disajikan Saat Idul Adha

Bahan-bahan yang perlu Anda siapkan terlebih dahulu:

  • Daging kambing 1 kg
  • Bawang merah jumbo 4 siung
  • Bawang putih jumbo 4 siung
  • Cabe rawit merah 10 buah
  • Lengkoas 2 cm
  • Jahe 2 cm
  • Kunyit 2 cm
  • Serai 1 batang
  • Kemiri 6 butir
  • Bunga lawang 3 buah

Baca Juga: Resep Membuat Bubur di Magic Com yang Lezat dan Anti Gagal untuk Menu Sarapan Praktis

  • Kayu manis 2 cm
  • Cengkeh 8 buah
  • Daun salam 5 lembar
  • Daun jeruk purut 5 lembar
  • Tomat 1 buah
  • Jinten 1/2 sendok teh
  • Merica 1 sendok makan
  • Ketumbar 1 sendok makan
  • Gula jawa 1/2 bagian kecil
  • Santan 400 cc
  • Kol 300 gram
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya
  • Bawang goreng secukupnya

Baca Juga: Resep Kare Ayam Kampung Khas Jawa Tengah dan Yogyakarta, Kuah Gurih dengan Bumbu Sederhana

Setelah Anda menyiapkan bahan-bahan di atas, maka saatnya mengikuti petunjuk mengolah daging dan cara masak tongseng kambing anti bau amis.

  • Rebus air secukupnya dan masukan daun salam 3 lembar bersama bunga lawang. Langkah ini bertujuan agar daging kambing tidak bau amis atau prengus
  • Setelah air mendidih masukan daging kambing, rebus sekitar lima menit hanya untuk menghilangkan bau amis
  • Angkat dan tiriskan daging setengah matang
  • Haluskan bumbu: bawang merah dua siung jumbo, bawang putih, kemiri yang sudah dicincang, cabe rawit, kunyit dan jahe, jinten, ketumbar, merica bubuk, kasih air secukupnya, lalu blender bumbu hingga halus
  • Siapkan wajan anti lengket dan kasih minyak secukupnya

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Saus Cajun dan Saus Pedas Manis ala BTS Meal

  • Goreng sisa dua siung bawang merah jumbo yang telah dipotong halus dan masukan bumbu halus, aduk rata dan tumis sampai matang
  • Masukan serai, lengkuas yang sudha digeprek, dua lembar daun salam, dan lima lembar daun jeruk
  • Jika bumbu sudah wangi, kasih air sedikit demi sedikit agar tidak kering
  • Masukan kayu manis, bunga lawang satu buah, cengkeh, gula merah, haduk hingga rata, dan dimasak hingga matang
  • Masukan santan segar atau instan 400 cc, haduk hingga rata, dan tambahkan air secukupnya

Baca Juga: 6 Resep dan Cara Membuat Jamu Tradisional Bahan Herbal untuk Jaga Imun Tubuh dari Berbagai Penyakit

  • Beri garam sesuai selera dan haduk terus menerus agar santan tidak pecah
  • Saat bumbu santain mulai mendidih, masukan daging kambing dan masak hingga matang dengan api kecil, haduk terus menerus
  • Tambahkan bumbu sesuai selera
  • Masukan tomat, irisan cabe merah atau hijau, dan kol (opsional) sebentar saja
  • Tongseng kambing anti bau amis siap dihidangkan

Demikianlah resep tongseng kambing anti bau amis, yang bisa menjadi hidangan spesial Hari Raya Idul Adha.***

Editor: Iman Fakhrudin

Sumber: YouTube/Indoculinaire Hunter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x