Cara Monetisasi YouTube lewat HP Android, Simak Cara Daftar dan Syarat untuk Mendapatkan Adsense

- 23 Mei 2022, 15:50 WIB
Ilustrasi. Cara menghasilkan uang di YouTube di Android lewat HP. Simak syarat dan cara daftar untuk mendapatkan adsense beserta penyebab monetisasi ditolak.
Ilustrasi. Cara menghasilkan uang di YouTube di Android lewat HP. Simak syarat dan cara daftar untuk mendapatkan adsense beserta penyebab monetisasi ditolak. /Pixabay/TymonOziemblewski
BERITA DIY - Simak cara monetisasi untuk menghasilkan uang dari YouTube lewat HP beserta cara daftar dan syarat mendapatkan adsense.

Cara mendapatkan uang di YouTube atau monetisasi bersumber dari beberapa fitur seperti pendapatan iklan, langganan channel, atau galeri merchandise.

Sumber monetisasi dari pendapatan iklan bisa dibilang menjadi cara termudah dan terbanyak yang dilakukan para konten kreator untuk mendapatkan uang dari YouTube.

Pendapatan iklan bisa didapat dari iklan di YouTube seseorang yang telah melakukan monetisasi berupa display, overlay, dan video.
Baca Juga: Link Download Minecraft Versi Terbaru 1.18.32 Resmi dari Mojang Studios Combo Apk Gratis untuk Android

Berikut cara monetisasi YouTube dengan mengaktifkan iklan untuk masing-masing video yang ditayangkan di channel Anda:

- Masuk ke YouTube

- Kemudian buka YouTube Studio

- Pada menu sebelah kiri layar, pilih Konten

- Lalu pilih video
 
Baca Juga: Harga HP Oppo Terbaru 2022: A16, A53, A55, A33, hingga A54 Mulai Harga Berapa Termurah untuk Pasar Indonesia

- Di menu sebelah kiri, pilih dan klik Monetisasi

- Pilih dan klik jenis iklan yang diinginkan

- Pilih dan klik Simpan

Syarat Daftar Adsense YouTube

Selain itu, ada juga adsense yang merupakan program kerjasama periklanan antara YouTube dan Google yang menjadi sumber penghasilan para konten kreator.
 

Berikut syarat yang harus dipenuhi untuk mendaftar Google Adsense:

- Berdomisili atau tinggal di negara tempat program Partner YouTube tersedia
   
- Kanal YouTube harus ditonton lebih dari 4.000 jam oleh publik yang valid dalam jangka waktu 12 bulan terakhir
   
- Kanal YouTube harus memiliki lebih dari 1.000 pelanggan (subscriber)
   
- Menautkan kanal YouTube dengan akun Google Adsense yang valid.
 
Baca Juga: Cara Mengaktifkan Kartu Telkomsel yang Sudah Hangus Mati Online via Dial Up Tanpa ke GraPARI

Adapun alasan channel ditolak untuk monetisasi disebabkan sebagian besar konten yang ada di channel tersebut tidak mematuhi kebijakan dan pedoman YouTube.

Cara Daftar Adsense YouTube

Bagi Anda yang ingin daftar Google Adsense disarankan untuk terlebih dahulu menyiapkan akun Youtube Anda terlebih dahulu.

Berikut cara daftar Google Adsense untuk dapatkan penghasilan dari YouTube:
 
Baca Juga: Mod Combo Minecraft Apakah Berbahaya? Ini Link Download Minecraft Versi Terbaru 1.18.12 untuk Android

- Login ke akun YouTube Anda
   
- Pilih dan klik Profile, lalu pilih Pengaturan
   
- Kemudian klik kembali ikon Profile
   
- Setelah itu, klik Creator Studio
   
- Pada tampilan dashboard, dapat langsung mengajukan akun YouTube Adsense meskipun belum memiliki video yang diunggah
   
- Klik Others Features, lalu pilih dan tekan Monetization
 
Baca Juga: Cara Download Borderlands 3 Versi PC GRATIS di Epic Games Hanya dengan Syarat Ini
   
- Anda akan dibawa ke halaman YouTube Partner Program yang berisi syarat yang telah disebutkan sebelumnya.

- Apabila memenuhi persyaratan, proses pendaftaran akun Adsense YouTube telah selesai.

Demikian cara monetisasi YouTube lewat HP Android beserta cara daftar dan syarat untuk mendapatkan adsense.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x