Update Jadwal Pertandingan Tunda BRI Liga 1: Persib Bandung vs PSM Makassar Main Kapan dan Jam Berapa?

- 17 Februari 2022, 07:00 WIB
Ilustrasi - Update jadwal pertandingan tunda BRI Liga 1 terbaru ada Persib bandung vs PSM Makassar main kapan.
Ilustrasi - Update jadwal pertandingan tunda BRI Liga 1 terbaru ada Persib bandung vs PSM Makassar main kapan. /PIXABAY/derJani

Rencananya kedua laga tunda baik antara Persib Bandung vs PSM Makassar maupun Persipura Jayapura berhadapan dengan Madura United tersebut nantinya dapat disaksikan melalui siaran langsung Indosiar.

Baca Juga: Babak 16 Besar UCL: RB Salzburg vs Bayern Munchen, Link Live Streaming, Prediksi, H2H, Line Up

Sebelumnya diketahui bahwa partai antara Persib Bandung vs PSM Makassar menjadi salah satu duel antara tim legendaris di Indonesia yang semula akan diselenggarakan pada 2 Februari 2022.

Meski demikian, berdasarkan tes yang dilakukan oleh operator Liga 1 terhadap pemain dari Persib Bandung maupun PSM Makassar, menyebutkan terdapat beberapa pemain yang diketahui positif Covid-19.

Hal tersebut pun juga diketahui terjadi dalam laga yang akan dilangsungkan oleh Persipura Jayapura berhadapan dengan Madura United yang semula telah memiliki jadwal pertandingan pada 1 Februari 2022 yang lalu.

Baca Juga: Link Live Streaming Siaran Langsung Borneo FC vs Bhayangkara FC di BRI Liga 1 Rabu, 16 Februari 2022

Selain kedua laga yang diputuskan untuk dilakukan penundaan, beberapa waktu yang lalu salah satu pertandingan BRI Liga 1 juga mendapatkan pengunduran jadwal atas penyebab yang sama.

Pertandingan tersebut melibatkan antara Persija Jakarta vs Madura United. Namun hingga kini diketahui belum terdapat kepastian mengenai kapan digelarnya pertandingan tunda dari laga tersebut.

Demikianlah informasi yang dapat diberikan mengenai update jadwal pertandingan tunda yang akan dilangsungkan pada BRI Liga 1 mempertemukan antara Persib Bandung vs PSM Makassar dan Persipura Jayapura vs Madura United.***

Halaman:

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah