Jadwal Terbaru Piala AFF U-23 Hari Ini, Senin 14 Februari 2022 Tanpa Indonesia: Dibuka Timor Leste vs Filipina

- 14 Februari 2022, 15:06 WIB
Ilustrasi - jadwal terbaru Piala AFF U-23 hari ini, Senin, 14 Februari 2022 tanpa Timnas Indonesia. Laga Timor Leste vs Filipina jadi pertandingan pembuka.
Ilustrasi - jadwal terbaru Piala AFF U-23 hari ini, Senin, 14 Februari 2022 tanpa Timnas Indonesia. Laga Timor Leste vs Filipina jadi pertandingan pembuka. /PIXABAY/jarmoluk

BERITA DIY - Berikut jadwal terbaru Piala AFF U-23 hari ini, Senin, 14 Februari 2022 setelah Timnas Indonesia mundur. Laga Timor Leste vs Filipina jadi pertandingan pembuka.

Gelaran Piala AFF U-23 di Kamboja dipastikan mulai bergulir hari ini, Senin, 14 Februari 2022 tanpa keikutsertaan Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia diketahui mengundurkan diri dari Piala AFF U-23 karena terdapat tujuh pemain serta satu official yang dinyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: Link Live Streaming Barito Putera vs Persipura Jayapura BRI Liga 1: Duel Zona Degradasi

Selain itu, alasan mundurnya Timnas Indonesia dari ajang Piala AFF U-23 dikarenakan tidak tercukupinya jumlah pemain lantaran sebagain pemain mengalami cidera ketika membela tim masing-masing di kompetisi domestik.

Sebelumnya Timnas Indonesia diketahui tergabung di Grup B Piala AFF U-23 bersama Laos, Malaysia, dan Myanmar.

Laga Timnas Indonesia vs Laos pun sebelumnya dijadwlakan sebagai pertandingan pembuka ajang Piala AFF U-23 di Kamboja tersebut. Namun hal ini dibatalkan karena mundurnya Timnas Garuda dari ajang ini.

Baca Juga: Link Live Streaming Persik vs Persela di BRI Liga 1 Senin, 14 Februari 2022 di Vidio, H2H, dan Susunan Pemain

Sebagai penggantinya, panitia Piala AFF U-23 menjadwalkan laga antara Timor Leste vs Filipina menjadi pertandingan pembuka yang digelar hari ini.

Halaman:

Editor: Bagus Aryo Wicaksono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x